Sky Castle. (Soompi)

Matamata.com - JTBC baru saja membuat sebuah rekor baru lewat dramanya. Drama Sky Castle yang baru saja dirilis Desember 2018 berhasil memecahkan rekornya sendiri.

Sebelumnya, Sky Castle berhasil memecahkan rekor rating tinggi drama yang pernah disiarkan oleh JTBC. Kini, Sky Castle memecahkan rekor yang telah dibuat sendiri.

Dilansir oleh Matamata.com dari Soompi, Minggu (13/1/2019) episode terbaru Sky Castle mendapatkan rating 19,24 persen di siaran televisi nasional. Rating ini sekaligus memecahkan rekor Sky Castle sebelumnya.

Baca Juga:
Nikita Mirzani Bocorkan Video Pernikahannya dengan Dipo Latief

Sky Castle mendapatkan rating yang lebih tinggi untuk pemutaran di Seoul. Rata-rata, Sky Castle mendapatkan rating sebesar 21,01 persen pada malam hari.

Bagi yang penasaran, Sky Castle adalah drama yag menceritakan tentang orang-orang ang tinggal di sebuah perumahan mewah.

Sky Castle. (Soompi)

Sekelompok wanita ambisius di dalam perumahan tersebut berlomba-lomba untuk memasukkan anaknya ke perguruan tinggi favorit. Demi anaknya bisa masuk ke perguruan tinggi elit di Korea mereka harus menghalalkan segala cara.

Baca Juga:
5 Gaya Liburan Angela Gilsha, Aktris yang Digosipkan Pacar Stuart Collin

Materi dan moril mereka kerahkan.api di situlah masalah muncul. Keadaan semakin memburuk dan sejumlah rahasia besar akhirnya terungkap.

Selain menceritakan kisah orangtua yang terobsesi dengan pendidikan anak, drama Sky Castle juga menceritkan dengan jelas penderitaan anak-anak yang dituntut untuk menjadi sempurna oleh orangtuanya.

Baca Juga:
Cinlok, 4 Aktor Klepek-klepek Terpikat Pesona Irish Bella

Load More