Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Aktor Korea Ulang Tahun Bulan Juli (Instagram/@jichangwook/@gongyo_hanna)

Matamata.com - Ulang tahun menjadi salah satu peringatan untuk merayakan kelahiran seseorang. Hampir setiap orang bersuka ria di hari ulang tahunnya. Sebab di hari itu banyak ucapan dan doa yang diberikan kepadanya. Tak hanya itu saja, biasanya banyak pula kado yang diterima saat seseorang berulang tahun.

Perayaan ulang tahun juga jadi momen bahagia bagi aktor Korea lho. Bahkan ulang tahun mereka dirayakan oleh seluruh penggemar di penjuru dunia. Biasanya para aktor Korea yang berulang tahun juga akan menerima banyak hadiah dari para penggemar.

Bulan Juli menjadi bulan lahir banyak aktor Korea. Sebut saja Ahn Jae Hyun, Ji Chang Wook, hingga Gong Yoo.

Baca Juga:
6 Aktor Korea Punya Ritual Unik saat Beradegan Ciuman

Selain tiga aktor tersebut masih ada cukup banyak aktor tampan Korea yang ulang tahun di bulan Juli. Siapa saja mereka? Coba yuk cek daftarnya berikut ini.

1. Ahn Jae Hyun

Aktor Korea Ulang Tahun Bulan Juli (Instagram/@aabangjh)

Tepat pada 1 Juli kemarin, Ahn Jae-hyun merayakan ulang tahun. Pria kelahiran tahun 1987 yang juga mantan suami Goo Hye Sun ini merupakan aktor tampan yang sukses berakting dalam beberapa judul drakor populer, Blood serta My Love From The Star. Meski sudah berumur 30an wajahnya tetap terlihat imut dan awet muda ya.

Baca Juga:
10 Aktor Korea Paling Ganteng: Song Joong Ki dan Kim Soo Hyun No Debat!

2. Lee Je Hoon

Aktor Korea Ulang Tahun Bulan Juli (Instagram/@_leejehoon)

Aktor kelahiran 4 Juli 1984 merupakan lawan main artis cantik Shin Min Ah dalam drama Tomorrow With You (2017). Berkat drama ini namanya menjadi makin terkenal. Lee Je Hoon  juga berperan dalam drama Where Stars Land di tahun 2018 lalu.

3. Ji Chang Wook

Baca Juga:
Biar Nggak Salah Sebut, Ini Lho Cara Baca Nama 7 Aktor Korea yang Benar

Aktor Korea Ulang Tahun Bulan Juli (Instagram/@jichangwook)

Aktor tampan Ji Chang Wook baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 34 pada 5 Juli. Ia sudah banyak membintangi judul drama, namun namanya semakin dikenal sejak membintangi drama Empress Ki bersama Ha Ji Won. Sejak itu namanya masuk dalam jajaran aktor top Korea. Ia pun kebanjiran job main drama populer seperti Healer dan yang terbaru Lovestruck In The City.

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More