Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Fakta Baekho NU'EST (instagram/@nuest_official)

Dokternya menyarankan agar Baekho benar-benar mengistirahatkan suaranya dan menjalani operasi pita suara. Kemudian pada Februari 2016, Baekho mengungkapkan bahwa ia telah pulih sepenuhnya dari nodul pita suaranya. Idol asal Jeju itu pun aktif sebagai vokalis utama NU'EST hingga saat ini.

3. Baekho Bukan Nama Asli

Fakta Baekho NU'EST (instagram/@nuest_official)

Nama lahir Baekho adalah Kang Dong Ho. Baekho adalah nama panggung yang berarti Macan Putih. Selama penampilan di SBS PowerFM 2 O'Clock Cultwo Show bersama Wheesung, Baekho berbagi bagaimana ia berakhir dengan nama panggungnya. Nama tersebut rupanya pemberian Uee After School.

Menurut Baekho, itu karena Uee suka manga Slam Dunk. Ia sebelumnya menjelaskan bahwa Uee telah memberitahunya bahwa penampilan dan kharismanya mengingatkannya pada Kang Baek Ho (Sakuragi Hanamichi), protagonis utama dari seri populer Slam Dunk. Baekho juga memiliki beberapa julukan, salah satunya Sexy Bandit.

4. Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual

Fakta Baekho NU'EST (instagram/@nuest_official)

Pada 2017, seorang netizen mengklaim bahwa ia mengalami pelecehan seksual oleh Baekho ketika mereka masih SMA. Dia juga memberikan bukti mengenal Baekho dengan memposting foto tangkapan layar dari percakapan mereka serta video ia meneleponnya. Pledis memberikan pernyataan resmi yang menyatakan bahwa Baekho memang mengenal penuduh karena sama-sama berasal dari Jeju.

Namun Pledis mengklaim bahwa tuduhan itu salah. Agensi juga akan mengajukan gugatan terhadap penuduh. Pledis memproses kasus pidana alih-alih kasus perdata terkait tuduhan penyerangan seksual Baekho. Kasus dugaan pelecehan seksual yang melibatkan Baekho kini sudah selesai.

5. Korban Manipulasi Voting Produce 101

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More