Jang Ki Yong di drama Come And Hug Me (Instagram.com)

Matamata.com - Jang Ki Yong disebut bakal menjalani wajib militer. Kabar ini langsung membuat fans gaduh. Bukan sekadar rumor, kabar tersebut telah dikonfirmasi oleh agensi yang menaungi pria 28 tahun itu, YG Entertainment.

Ki Yong akan bertugas sebagai tentara aktif mulai 23 Agustus. Begini pernyataan resmi YG Entertainment.

Jang Ki Yong [Soompi]

"Halo. Ini YG Entertainment. Aktor Jang Ki Yong akan mendaftar sebagai tentara aktif pada 23 Agustus setelah menyelesaikan syuting untuk dramanya, Now, We Are Breaking Up (judul literal)," tulis perwakilan YG Entertainment dilansir dari Soompi.

Baca Juga:
4 Drama Korea Terbaik Jang Ki Yong, Ada yang Jadi Penjahat sampai Polisi

Di tengah popularitasnya, kabar Jang Ki Yong berangkat wajib militer membuat fans bersedih. Lewat postingan Instagram @coppamagz, netizen mengungkapkan kesedihan mereka.

Jang Ki Yong (Soompi.com)

"Baru juga gua bucinin udah mau msk wamil aja yang," tulis netizen. "Yahh bakal kangen ni sama abang satu ini," sahut netizen.

"Lah kirain dah wamil baru aja ngebucin," timpal netizen. "Yah ternyata belom wamil. Sedih banget," tulis lainnya.

Baca Juga:
7 Fakta Jang Ki Yong, 'Gumiho' Tampan Pemikat Wanita

Jang Ki Yong (Allkpop.com)

Di tahun 2021 ini, Ki Yong menerima banyak pekerjaan. Baru selesai membintangi My Roommate Is a Gumiho, Jang Ki Yong langsung syuting drama Now We Are Breaking Up beradu peran dengan Song Hye Kyo.

Pemain film Sweet & Sour itu mengawali kariernya sebagai model. Tak cuma pandai berlaga di catwalk dan berakting, Ki Yong juga jago nge-rapp.

Baca Juga:
Jang Ki Yong Dirumorkan Pacari Mantan Atlet Son Yeonjae

Load More