Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri (Kolase Instagram)

Matamata.com - Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri dikonfirmasi akan membintangi drama Korea terbaru berjudul Twenty-Five Twenty-One. Drama Twenty-Five Twenty-One merupakan produksi Hwa&Dam Picture yang akan ditayangkan melalui tvN. Namun platform streaming yang akan menayangkan drama tersebut masih belum diumumkan.

Sebelumnya Nam Joo Hyuk telah menyapa penggemar melalui drama Start-up (2020) bareng Suzy. Sedangkan Kim Tae Ri belum lama ini membintangi film Space Sweepers (2021) bareng Song Joong Ki.

Fakta Twenty-Five Twenty-One (Soompi)

Dibintangi aktor dan aktris kenamaan, simak berbagai fakta Twenty-Five Twenty-One berikut ini:

1. Cast Twenty-Five Twenty-One

Fakta Twenty-Five Twenty-One (Soompi)

Drama Twenty-Five Twenty One dibintangi sederet aktor dan aktris kenamaan. Di antaranya Kim Tae Ri, Nam Joo Hyuk, Bona WJSN, Choi Hyun Wook, dan Lee Joo Myung. Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri akan menjadi pasangan kekasih di drama Twenty-Five Twenty One. Ini merupakan kali pertama mereka dipasangkan dalam sebuah proyek.

Kim Tae Ri akan memerankan karakter Na Hee Do, seorang pemain anggar yang tergabung di tim nasional. Krisis keuangan IMF membuat klub anggar di sekolah dibubarkan. Na Hee Do sendiri juga bergabung di tim nasional. Karakter Na Hee Do digambarkan sebagai sosok pekerja keras, bersemangat, pemberani, dan pantang menyerah.

Sedangkan Nam Joo Hyuk akan berperan sebagai reporter olahraga bernama Baek Yi Jin. Demi mendapatkan sebuah berita, berbagai cara dilakukan karakter Yi Jin. Sebut saja berpura-pura menjadi penjual buah hingga pengawal. Suatu hari, Yi Jin menjadi reporter olahraga Asian Games. Pada momen ini lah ia bertemu Na Hee Do.

Fakta Twenty-Five Twenty-One (Instagram/@tvndrama.official)

Baek Yi Jin sendiri merupakan anak pertama dari keluarga yang juga terdampak krisis keuangan IMF hingga menjadi berantakan. Sebelum menjadi reporter, berbagai pekerjaan dilakukan Baek Yi Jin untuk menyambung hidup. Mulai dari mengantar surat kabar hingga bekerja di toko persewaan buku pernah dijalaninya.

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More