Member Aespa (Twitter.com/wowfaktaaespa)

Matamata.com - Aespa telah merilis mini album terbaru bertajuk 'Savage'. Belum lama dirilis, album tersebut sudah meraih banyak prestasi mengesankan.

Terkini, title track 'Savage' berhasil meraih Real Time All Kil (RAK) pada pukul 18.00 KST. Lagu tersebut menduduki posisi pertama di tangga lagu Melon, FLO, Genie dan Bugs Chart.

Aespa (Allkpop.com)

Grup yang dipimpin oleh Karina itu menjadi grup generasi 4 yang pertama kali meraih Real Time All Kill. Dengan prestasi tersebut, Aespa digadang-gadang memimpin girl group generasi 4. 

Baca Juga:
Dipuji Berkelas! Aespa Resmi Comeback dengan Mini Album 'Savage'

MV 'Savage' yang dirilis pada Selasa (05/10/21) kemarin sudah ditonton 30 juta kali dalam waktu kurang dari 24 jam.

Aespa (Instagram.com)

Tak cuma itu, pre-order mini album 'Savage' tembus 400.000 eksemplar. Bahkan saat dirilis, album tersebut menjadi album penjualan tercepat di Hanteo yakni menyentuh 147.195 eksemplar mengalahkan album milik IZ*ONE, COLOR*IZ.

Prestasi selanjutnya dari lagu 'Savage' yakni berhasil puncaki iTunes di 17 negara. Tentu prestasi tersebut sangat sulit diraih untuk grup rookie.

Baca Juga:
Atasan Winter Aespa di Teaser Photo 'Savage' Ternyata Dibuat dari Kaos Kaki

Aespa (Twitter.com)

Aespa baru debut pada November 2020 lalu. Belum ada satu tahun ramaikan dunia KPop, Aespa sudah menyabet banyak prestasi.

Aespa merupakan grup asuhan SM Entertainment. Grup tersebut punya 4 member yakni Karina, Winter, Giselle dan Ningning.

Baca Juga:
Bak Seorang Dewi, 8 Foto ini Buktikan Karina Aespa Memang Cantik Tiada Tara

Load More