Matamata.com - Salah satu aktor ganteng kesayangan Korea, Lee Je Hoon ulang tahun ke-38 menurut usia internasional pada hari ini, Senin (4/7/2022). Di momen istimewa dalam hidupnya ini, yuk kita kepoin beberapa drama Lee Je Hoon paling baru dan recommended abis.
Lee Je Hoon yang lahir pada 4 Juli 1984 merupakan aktor Korea Selatan yang memulai kariernya di berbagai film indie dan film pendek. Dia lalu mendapat sambutan hangat saat kemudian muncul di film komersial seperti The Front Line (2011), Architecture 101 (2012), My Paparotti (2013), dan drama Fashion King (2012), Secret Door (2014), Signal (2016), dan masih banyak lagi.
Penasaran dengan drama Lee Je Hoon paling baru dan wajib banget kamu kepoin? Yuk simak daftarnya di bawah ini di mana fakta-fakta dan sinopsisnya dikutip dari Soompi dan berbagai sumber. Mari kita intip sama-sama!
Baca Juga:
4 Fakta Taxi Driver Season 2, Drama Populer Lee Je Hoon Cs yang Akan Kembali Tahun Depan
1. Signal (2016)
Ketika ditanya soal drama tentang perjalanan waktu terbaik, pastilah Signal salah satunya. Drama garapan penulis Kim Eun Hee yang juga menulis Kingdom dan Jirisan ini dipenuhi dengan plot yang menarik dan mencekam, akting terbaik, dan pengembangan karakter yang luar biasa keren.
Signal mengikuti kisah profiler pemula bernama Park Hae Young (Lee Je Hoon), yang secara tidak sengaja menemukan walkie-talkie tua. Melalui walkie-talkie tersebut, dia dapat berkomunikasi dengan seorang detektif dari masa lalu bernama Lee Jae Han (Jo Jin Woong). Bersama dengan Cha Soo Hyun (Kim Hye Soo), detektif wanita pemula pada masa Jae Han dan sekarang menjadi detektif veteran, Hae Young dan Jae Han berusaha memecahkan kasus misterius melalui transmisi walkie-talkie mereka.
Baca Juga:
Sinopsis Tomorrow With You, Drama Time Traveler Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Je Hoon
2. Tomorrow With You (2017)
Drama Lee Je Hoon yang tak kalah recommended untuk disaksikan adalah Tomorrow With You. Drama romantis satu ini dibintanginya dengan Shin Min Ah, Kim Ye Won, Lee Jung Eun, Lee Bong Ryun, Jo Han Chul dan lainnya.
Tomorrow With You adalah kisah romansa antara penjelajah waktu dan CEO perusahaan investasi bernama Yoo So Jun (Lee Je Hoon) dan seorang fotografer cantik bernama Song Ma Rin (Shin Min Ah) yang jadi istrinya. Dramanya dipimpin oleh sutradara Yoo Jae Won dari Oh My Ghostess dan King of High School, dan penulis skenario Heo Sung Hye dari All About My Wife.
Baca Juga:
4 Fakta Taxi Driver, Drakor Hits Lee Je Hoon yang Tayang di TV Nasional
3. Where Stars Land (2018)
Where Stars Land merupakan drama Lee Je Hoon tahun 2018 yang juga menggandeng Chae Soo Bin, Lee Dong Gun, Kim Ji Soo, Kim Kyung Nam, Lee Soo Kyung, Rowoon SF9, dan lainnya. Drama ini ditulis oleh penulis Kang Eun Kyung yang juga menulis drama sukses Dr. Romantic.
Dramanya berkisah tentang Lee Soo Yeon (Lee Je Hoon), karyawan baru yang menyimpan rahasia misterius, dan Han Yeo Reum (Chae Soo Bin), karyawan tahun pertama dengan masa lalu yang menyedihkan. Keduanya bekerja di bandara Internasional Incheon dan nantinya akan saling menyembuhkan luka satu sama lain.
4. Taxi Driver (2021)
Baca Juga:
5 Fakta Film Escape, Lee Je Hoon Keturutan Main Bareng Goo Kyo Hwan
Taxi Driver adalah drama Lee Je Hoon yang sukses dan meraih rating tinggi. Drama yang juga dibintangi oleh Esom, Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, Bae Yoo Ram dan lainnya ini meraih rating tinggi hingga 15,3 persen di SBS untuk episode terakhirnya.
Berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, Taxi Driver menceritakan tentang layanan taksi misterius yang bertugas membalas dendam atas nama korban yang tidak bisa memperoleh keadilan dari hukum. Lee Je Hoon berperan sebagai Kim Do Gi, mantan perwira pasukan khusus yang bekerja sebagai sopir untuk layanan taksi misterius bernama Rainbow Taxi.
5. Move To Heaven (2021)
Selain Taxi Driver, Lee Je Hoon juga membintangi drama keren berjudul Move to Heaven tahun 2021 lalu. Dramanya berkisah tentang seorang mantan narapidana bernama Jo Sang Gu (Lee Je Hoon) yang tiba-tiba menjadi wali dari Han Gu Ru (Tang Jun Sang), keponakannya dengan sindrom Asperger.
Bersama-sama mereka menjalankan bisnis yang ditinggalkan ayah Gu Ru, Han Jeong U (Ji Jin Hee) untuk membersihkan TKP dan mengatur barang-barang milik almarhum. Melalui pengalaman ini, mereka belajar tentang pentingnya hidup, keluarga dan komunikasi.
6. Taxi Driver Season 2 (2023)
Berkat kesuksesan musim pertamanya yang memperoleh banyak dukungan penggemar dan meraih rating tinggi, Taxi Driver akan segera kembali ke season 2. Pemeran utama dramanya yaitu Lee Je Hoon, Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, dan Bae Yoo Ram yang memerankan 5 anggota tim Rainbow Taxi akan kembali membintangi musim yang baru ini.
Namun sayangnya, Esom tidak akan kembali untuk musim kedua karena jadwal yang bentrok. Taxi Driver 2 akan tayang pada paruh pertama tahun 2023 di SBS.
Itu dia beberapa drama Lee Je Hoon yang hari ini ulang tahun. Kamu juga bisa nonton penampilan spesial sang aktor di drama Hot Stove League, serta film keren dan terbaru Lee Je Hoon seperti Time to Hunt dan Collectors. Tunggu jadwal rilis drama barunya Taxi Driver Season 2 ya. Happy birthday, Lee Je Hoon!
Berita Terkait
-
8 Potret Lee Je Hoon di Chief Detective 1958, Penampilan Barunya Sebagai Detektif yang Tangguh
-
5 Film Terbaru Lee Je Hoon yang Lagi Ulang Tahun ke-39, Ada Time to Hunt dan Collectors
-
8 Potret Indra Herlambang Bareng Artis Korea, Ada Kim Seon Ho Sampai Song Joong Ki
-
11 Potret Kemiripan Devano Danendra dan Lee Je Hoon, Beda Usianya 18 Tahun
-
Mirip Aktor Taxi Driver Lee Je Hoon, Penampilan Devano Danendra saat Lebaran Nggak Nyeleneh Lagi
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan