Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Raisa (MataMata.com/Evi Ariska]

Matamata.com - Comeback Raisa Andriana usai resmi menjadi istri dan ibu ditandai dengan digelarnya konser bertajuk "Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno". 

Diakui istri Hamish Daud ini, terdapat sedikit perbedaan dalam karyanya ketika ia masih melajang dengan sekarang yang mengemban tanggung jawab sebagai seorang istri dan ibu.

Baca Juga:
Gelar Konser di SUGBK, Raisa Ingin Mengukir Sejarah Bersama Penggemar

Raisa mengatakan, perubahan itu terdapat dalam makna cinta dari seluruh karya-karnyanya.

"Ini akan terdengar sangat cheesy cuma benar. Tingkat pemahaman aku terhadap cinta itu sendiri," kata Raisa di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, (21/11/2019).

Diakui ibu anak satu ini, ketika ia menyanyikan  lagu-lagu cintanya di atas panggung, perasaan cinta tak hanya ditujukan untuk seorang kekasih. Namun dapat diartikan secara luas seperti cinta untuk keluarga, sahabat maupun orang-orang terdekat.

Baca Juga:
Konser di SUGBK, Raisa Jadi Penyanyi Wanita Pertama yang Masuk Sejarah

Raisa (MataMata.com/Evi Ariska]

"Aku sekarang kalau manggung nyanyikan lagu sendiri, jadi multilevel. Makna level ini bukan pada saat aku remaja putus cinta monyet tapi cinta itu lebih dalam levelnya," ungkapnya.

Besarnya makna cinta itu dituangkan Raisa ke dalam karya-karyanya seperti saat ini.

"Dan aku rasa itu kebawa yang pasti ada dalam karya-karyaku juga," tutur Raisa. [Evi Ariska]

Baca Juga:
Kocak! Begini Aksi Raisa dan Hamish Daud Kenakan Celana Span Jumbo

Load More