Matamata.com - Angga Yunanda mencoba pengalaman baru di dunia akting sebagai bintang video klip. Kali ini, aktor berusia 19 tahun itu menerima tawaran untuk menjadi model video klip lagu 'Awas Jatuh Cinta' dari grup band Armada.
Bintang film 'Dua Garis Biru' itu beralasan ingin menambah pengalaman.
"Alasan aku terima ini karena pengin lebih banyak pengalaman dan jadi lebih baik. Jadi nggak usah takut melakukan pengalaman yang belum pernah dicoba sebelumnya," kata Angga Yunanda ditemui disela-sela syuting video klip 'Awas Jatuh Cinta' band Armada di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Minggu (26/1/2020).
Angga Yunanda juga menegaskan bahwa menjadi model video klip lagu Awas Jatuh Cinta ini menjadi pengalaman pertama yang menyenangkan. Apalagi, dia diarahkan langsung oleh sutradara Fajar Bustomi.
"Bersyukur banget karena bisa di-direct sama Fajar Bustomi. Pengalaman pertama syuting video klip band dan sangat menyenangkan," ujarnya.
Tapi, dia tidak memungkiri sempat merasa kesulitan menjalani syuting video klip tersebut.
"Cukup sulit. Cuman soal belajar menyamakan ritmenya aja yang susah," ungkapnya.
Dalam video klip tersebut, Angga Yunanda sendiri dipasangkan dengan Yasmin Napper.
Berita Terkait
-
Perjalanan Inspiratif Shenina Cinnamon: Dari Bangku SMK Jurusan Film Menuju Gemerlap Layar Lebar
-
Dapat Bunga dari Pernikahan Shenina dan Angga Yunanda, Prilly Latuconsina Dikabarkan akan Menyusul
-
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Pemotretan di Korea Selatan untuk Majalah Ternama, Berasa Preweding: Aku Kira V BTS
-
Keren! Angga Yunanda Punya Cerita di Balik Keakrabannya dengan Lisa BLACKPINK
-
Setelah Foto Bareng Lisa, Annga Yunanda Kenang Momen Nonton Konser BLACKPINK
Terpopuler
-
Megawati: Pilkada Lewat DPRD Khianati Reformasi dan Putusan MK!
-
Pecah Telur Sejak 2014! Margin Bulog Naik Jadi 7 Persen demi Beras Satu Harga
-
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, 35 Kampung Nelayan Modern Rampung Januari Ini!
-
Zulhas: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi 20 Persen Adalah Sejarah Baru bagi Petani
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya