Matamata.com - Perhiasan dikenakan oleh para artis supaya membuat penampilan mereka menjadi cantik dan menawan. Salah satunya kalung. Memakai kalung mahal seakan membuat penampilan mereka menjadi lebih mewah. Sudah bukan menjadi rahasia lagi kalau artis sering mengoleksi perhiasan dengan harga selangit.
Job yang selalu mengalir deras tentu membuat mereka mampu untuk membeli perhiasan, khususnya kalung yang mahal. Kalung yang mereka pakai umumnya seharga belasan, puluhan bahkan menyentuh harga hingga ratusan juta. Wajar jika para artis memiliki koleksi kalung mahal.
Selain memiliki job utama, para artis banyak yang memiliki job lain, seperti menjadi YouTuber dan menerima endorse dari berbagai macam brand ternama, khususnya para artis tanah air. Penasaran seperti apa koleksi kalung mahal yang dimiliki oleh para artis? Berikut deretan koleksi kalung mahal yang dimiliki para artis.
1. Koleksi Jennifer Lopez
Menjadi penyanyi kelas dunia tentu tidak mengherankan lagi jika memiliki kalung dengan harga yang fantastis. Salah satu penyanyi kelas dunia yang disorot memiliki koleksi kalung mahal adalah Jennifer Lopez. Pelantun lagu On The Floor ini dikabarkan memiliki koleksi kalung mahal yang mencapai ratusan miliar jika dikonversi menjadi rupiah.
Jennifer pernah tersorot oleh media saat memakai kalung berlian yang tampak elegan. Kabarnya, harga kalung Jennifer Lopez ini mencapai Rp126 miliar. Kalung berlian yang dimiliki oleh Jennifer Lopez memiliki karat sebesar 73,55 karat. Tidak heran lagi jika harganya selangit.
2. Koleksi Nagita Slavina
Nagita Slavina menjadi salah satu artis tanah air yang kerap disorot memiliki banyak barang mahal. Wanita yang akrab disapa dengan nama Gigi ini dikenal sebagai artis yang sering mengenakan barang mahal di tubuhnya. Mulai dari jepit dan karet rambut, pakaian, sepatu, dan perhiasannya.
Ada akun khusus yang membahas harga barang-barang yang dimiliki oleh Ibu dari Rafathar ini. Akun tersebut kerap mengunggah foto Gigi sedang menggunakan barang mahal. Tak terkecuali kalung yang dipakainya. Saat melakukan photoshoot, nampaknya Gigi sedang mengenakan long necklace dari salah satu merk ternama di dunia, Dior. Kalung yang dipakainya itu dikabarkan harganya mencapai $1,700 atau sekitar Rp23.900.000. Wow! Mahal ya harga kalung Mama Gigi.
3. Koleksi Luna Maya
Artis yang memiliki koleksi kalung mahal selanjutnya adalah Luna Maya. Netizen tentu sudah tidak asing dengan nama Luna Maya. Luna Maya merupakan artis multitalenta yang memiliki banyak profesi. Luna Maya yang berprofesi menjadi seorang presenter, model, aktris, dan pengusaha ini dapat disebut sebagai salah satu artis terkaya di Indonesia.
Bukan menjadi rahasia lagi apabila Luna Maya memiliki banyak koleksi kalung mahal. Koleksi kalung yang dimiliki Luna Maya memiliki beragam harga. Ada yang puluhan bahkan ratusan juta. Kalung yang dipakai Luna Maya yang tertera di foto memiliki harga yang sangat fantastis. Kalung tersebut mencapai harga Rp1.300.000.000. Kalung tersebut merupakan salah satu perhiasan yang dijual oleh brand Forever Mark dan mengandung karat sebesar 30 karat.
4. Koleksi Syahrini
Netizen pasti sudah tak heran lagi jika Syahrini merupakan salah satu artis yang sering mengumbar penampilan glamornya. Penyanyi sekaligus istri pengusaha sukses Reino Barack ini juga masuk ke dalam deretan artis yang koleksi kalung mahal.
Tidak heran lagi jika Syahrini memiliki koleksi kalung yang harganya fantastis. Syahrini pernah disorot mengenakan kalung diamond yang harganya mencapai 1.196.490.500 rupiah. Koleksi kalung mahal yang dipakai oleh Syahrini tersebut dibeli dari salah satu brand perhiasan ternama, yaitu Van Cleef & Arpels. Fantastis sekali ya harga kalung Syahrini!
Demikian deretan artis yang punya koleksi kalung mahal. Ada favoritmu?
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Luna Maya Bangga Berkolaborasi dengan Sportstive+, Tayangkan Cabor Bergengsi
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
Terpopuler
-
Kementerian ESDM Kaji Dampak Pencabutan Izin PLTA Batang Toru oleh Satgas PKH
-
Mahasiswa Indonesia di Swiss Harapkan Kunjungan Presiden Prabowo di WEF 2026 Tarik Investasi Global
-
Istana Ungkap Esensi 'Prabowonomics': Fokus pada Kedaulatan dan Swasembada Strategis
-
Mendagri Pastikan Huntara Pengungsi di Pidie Jaya Layak Huni dan Nyaman
-
Mentan Pastikan Stok Telur Aman untuk Program Makan Bergizi Gratis dan Ramadhan
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya