Matamata.com - Generasi 90-an pasti masih ingat dong dengan Trio Kwek Kwek yang lagunya setia mewarnai masa kecil kita? Bahkan, nggak sedikit dari kita yang rajin mengoleksi setiap album yang mereka keluarkan, kan?
Nggak berasa, ketiga pelantun lagu ‘Katanya’ ini ternyata sudah memasuki usia 30 tahunan. Meskipun demikian, paras ketiga personil grup penyanyi cilik yang dibubarkan 20 tahun lalu tersebut masih terlihat sama saat masih remaja, lho.
Kini, ketiganya menjalani kehidupan masing-masing yang berbeda antara satu sama lain. Di antara mereka bertiga, hanya Dea Ananda saja yang sudah menikah. Bahkan, pelantun lagu solo ‘Surga di Telapak Kaki Ibu’ ini masih cukup aktif di dunia hiburan tanah air, lho. Penasaran dengan potret terbaru Dea Ananda? Tetap scrolling di sini, ya!
Baca Juga:
Thalita Latief Sakit Hati Suami Selingkuh, Dea Ananda Program Bayi Tabung
1. Dea Ananda yang sudah mengasah kemampuan vokalnya sejak kecil mulai terjun ke dunia entertainment sejak menjadi juara kedua dalam Festival Bintang Cilik tahun 1993 di mana ia dipertemukan dengan Alfandi dan Leony.
2. Mendiang Papa T. Bob, yang merupakan penyanyi lagu anak-anak legendaris sekaligus juri Festival Bintang Cilik tahun 1993, kemudian menyatukan Dea Ananda, Alfandi, dan Leony yang sama-sama memiliki bakat bermusik yang memukau tersebut ke dalam grup penyanyi anak-anak Trio Kwek Kwek.
3. Selain meluncurkan 7 album bersama Trio Kwek Kwek, Dea Ananda juga merintis karier solo dengan mengeluarkan beberapa single, lho. Beberapa di antaranya adalah Lebaran (1995), Baju Baru (1997), dan Surga di Telapak Kaki Ibu (1998).
Baca Juga:
12 Tahun Menanti Momongan, Dea Ananda Nangis Jalani Program Bayi Tabung
4. Setelah grup penyanyi cilik tersebut dibubarkan karena usia mereka yang mulai beranjak remaja, Dea Ananda akhirnya merambah dunia seni peran. Ia telah membintangi sejumlah judul FTV, sinetron, dan film layar lebar, lho.
5. Ini dia potret terbaru Dea Ananda bersama sang suami, Andi Ariel Harsya. Andi Ariel Harsya. Pada tanggal 9 Agustus 2009 silam, Dea Ananda melepas masa lajangnya dengan menikahi sang kekasih yang juga seorang musisi dan gitaris band Nidji.
6. Genap berusia 35 tahun, Dea Ananda sama sekali tak terlihat menua. Wajahnya masih sama seperti yang kita ingat dalam lagu anak-anak yang dinyanyikannya dulu dan bahkan terlihat lebih glowing dan semakin muda, lho.
Baca Juga:
Makin Memesona, 5 Potret Cantik Mantan Penyanyi Cilik Dea Ananda
7. Dea Ananda juga merupakan salah satu figur publik yang kerap memotivasi para penggemarnya untuk lebih mencintai diri sendiri. Ia juga membagikan kisah dirinya yang membiarkan emosi di dalam dirinya meluap tetapi di saat yang sama juga belajar mengolah dan mengendalikan emosi tersebut.
8. Mulai jarang tampil di layar kaca, Dea Ananda yang tahun ini memasuki usia usia ke-12 tahun pernikahannya rupanya mulai fokus melakukan program bayi tabung untuk mendapatkan momongan pertama.
9. Bersama lima wanita lainnya yang tergabung sebagai Dewi Bocah Indonesia, Dea Ananda kerap membagikan kisah dan perjuangannya sebagai seorang pejuang dua garis biru. Ia juga rajin menggalakkan kampanye #sadarsubur agar masyarakat Indonesia mulai sadar untuk mengecek kesehatan reproduksi mereka.
Itulah beberapa potret terbaru Dea Ananda, mantan penyanyi cilik yang kini berjuang untuk mendapatkan momongan. Semoga program bayi tabung yang sedang dijalaninya berjalan lancar dan memberikan hasil terbaik, ya!
Berita Terkait
-
Syuting Film Horor 'Kolong Mayit' Leony Trio Kwek-Kwek Jatuh Sakit: Dirawat di RS Selama Seminggu
-
9 Potret Mesra Leony Vitria dan Pacar Bule, Bak Pasangan Muda yang Dimabuk Asmara
-
8 Potret Mesra Leony Trio Kwek Kwek dan Pacar Bule, Sempat Nonton HITC Jakarta
-
Leony Diam-diam Punya Pacar Bule, Caranya Pamer Kemesraan Bikin Meleleh: Cakep Banget
-
10 Potret Dea Ananda Liburan di Bali Bareng Baby Sanne, Lebih Pilih Staycation
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman