Yohanes Endra | MataMata.com
Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/Imam Juna)

Matamata.com - Kehidupan pribadi pemain sepak bola Indonesia tak luput dari sorotan publik menyusul popularitas mereka sebagai atlet profesional. Sukses dengan karier cemerlang di dunia sepak bola, ternyata tidak semua pemain Indonesia memiliki rumah yang mewah.

Rumah pemain sepak bola Indonesia bisa dibilang bervariasi ada yang super mewah tapi ada juga yang sederhana. Meski demikian, rumah-rumah itu jadi saksi perjuangan hingga kesuksesan para atlet sepak bola. Berikut MataMata.com sudah rangkum sederet potret rumah pemain sepak bola Indonesia.

1. Pratama Arhan

Baca Juga:
Gaji Miliaran Tapi Direnovasi Pemerintah? Rumah Pratama Arhan di Blora Diungkit: Rumah Jelek Tapi ...

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/Imam Juna)

Berasal dari Blora, Jawa Tengah, Pratama Arhan sedang jadi perbincangan karena pernikahannya dengan Azizah Salsha. Atlet yang kini bermain di Tokyo Verdy, Jepang ini ternyata memiliki rumah yang sangat sederhana.

Saking sederhananya, lantai rumahnya masih berupa tanah dengan dinding kayu. Kini rumahnya sudah direnovasi dengan penghasilannya sebagai atlet profesional.

2. Rio Fahmi

Baca Juga:
Didemo Gegara Promosikan Game Online, Rumah Shah Rukh Khan Dikepung Puluhan Polisi

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/kaliwinong tv)

Salah satu punggawa Timnas Indonesia dalam SEA Games 2023 yang mengantar Indonesia jadi juara, Rio Fahmi pun punya rumah sederhana. Atlet asal Banjarnegara ini tinggal di desa bersama dengan kakek neneknya.

Rumah masa kecil Rio Fahmi masih berdinding kayu dengan plafon dari anyaman bambu. Kini Rio yang jadi pemain Persija mampu mengangkat kondisi finansial keluarga berkat penghasilannya sebagai pemain sepak bola andalan Timnas.

3. Asnawi Mangkualam

Baca Juga:
Rumah Tangganya Diduga Runtuh, Kajol Diduga Pernah Pergoki Ajay Devgan Selingkuh

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/Metro TV)

Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam sekarang berkarier di tim Jeonnam Dragons, asal Korea Selatan setelah sebelumnya membela Ansan Greeners. Rumah Asnawi di Makassar cukup besar dengan desain interior yang modern.

Di rumahnya bahkan ada tempat khusus untuk menyimpan piala dan semua penghargaannya. Sosoknya sendiri sempat jadi sorotan karena berani menekel bola dari kaki Alejandro Garnacho, pemain Argentina sekaligus bintang muda Manchester United.

4. Beckham Putra

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (Instagram/beckham_put7)

Sama seperti Arhan dan Rio Fahmi, Beckham Putra adalah punggawa Timnas dalam SEA Games 2023. Bahkan Beckham adalah pencetak skor terakhir yang menyempurnakan kemenangan Timnas Indonesia atas Thailand. Rumah Beckham Putra di Bandung tidak terlalu besar tapi nyaman dengan dapur bersih dan modern.

5. Bagas Kaffa dan Bagus Kahfi

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/Desaku Istimewa)

Pemain sepak bola muda Bagas Kaffa dan Bagus Kahfi tinggal di Dusun Sindas, Desa Pancuranmas, Magelang, Rumah mereka yang sudah direnovasi tampak megah dengan tiga lantai. Nama Keduanya melejit usai bermain untuk Timnas Indonesia U-16. Keduanya membawa Timnas merebut juara Piala AFF U-16 2018.

6. Irfan Bachdim

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/Bali Interiors)

Pemain ganteng keturunan Belanda yang kini bermain untuk Timnas dan Persis Solo ini punya rumah mewah di Bali. Rumahnya memiliki eksterior dengan cat putih dan kolam renang. Rumahnya ditempati bersama sang istri, Jennifer Bachdim dan keempat anaknya.

7. Kim Jeffrey Kurniawan

Rumah Pemain Sepak Bola Indonesia. (YouTube/PERSIB)

Adik ipar Irfan Bachdim, Kim Jeffrey Kurniawan yang kini membela klub PSS Sleman puya rumah super mewah di Bandung. Mantan punggawa Persib ini mempunyai hunian yang luas dan besar yang ditinggalinya dengan keluarga.

Itulah tadi deretan rumah pemain sepak bola Indonesia yang jadi saksi perjuangan serta bukti kesuksesan dari karier mereka. Bagaimana menurutmu?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More