Matamata.com - Akhirnya Makan Masakan Maia Estianty Lagi usai Cerai, Begini Reaksi Ahmad Dhani
Beberapa waktu lalu Ahmad Dhani kembali merasakan masakan Maia Estianty usai cerai. Semua ini terjadi berkat anak kedua mereka, yakni El Rumi.
Melansir YouTube MAIA ALELDUL TV, awalnya El Rumi berdalih meminta Maia mengajarinya untuk masak menu creamy dory. El mengaku mau membawa bekal itu ke rumah.
Baca Juga:
Singgung Perceraian Ahmad Dhani dan Maia Estianty, El Rumi Malah Pusing: Gak Tau Mana yang Salah!
"Jadi sekarang ingin kembali belajar resep creamy dory dari bunda supaya nanti di rumah Pondok Indah bisa masak," kata El Rumi melansir dari YouTube MAIA ALELDUL TV, Rabu (8/3/2023).
Tentu saja permintaan tersebut dipenuhi oleh Maia tanpa ada rasa curiga. Ia telaten menjelaskan satu per satu bahan serta proses memasak menu andalannya kepada El Rumi.
Setelah selesai, Maia juga membungkus masakannya sebagai bekal El Rumi. Tapi tanpa sepengetahuan Maia, El rupanya memberikan masakan itu untuk Ahmad Dhani.
Baca Juga:
Ahmad Dhani Kena Tampar di Wajah oleh Anggota Geng Motor, Ekspresinya Disorot: Merah Mukanya
"Misi pertama berhasil. Gue udah dimasakin sama Bunda dan ini Bunda sendiri yang mindahin ke tempat ini. Misi kedua, kita pulang ke Pondok Indah dan ngasih makanan ini ke Ayah," kata El Rumi lagi.
El Rumi lantas pergi ke rumah Ahmad Dhani dan memanaskan masakan Maia Estianty sebelum disajikan ke ayahnya. Sementara Dhani terlihat antusias menunggu di meja makan.
Sama seperti Maia, Dhani tak curiga dengan menu yang disuguhkan oleh El Rumi. Ia juga sangat menikmati makanan yang dimasak oleh mantan istrinya. Ketika ditanya, Dhani pun memuji makanaan tersebut.
Baca Juga:
Ngaku Sudah Tak Ada Marah dan Dendam, Ini Alasan Maia Estianty Ogah Tegur Sapa dengan Ahmad Dhani
"Gimana Yah rasanya?" tanya El Rumi.
"Enak," puji Ahmad Dhani.
El Rumi terlihat bahagia mendampingi sang ayah makan masakan Maia. Sampai akhir video, ia tak terlihat memberi tahu Ahmad Dhani maupun Maia Estianty soal misinya.
Video El Rumi ini sebenarnya dibagikan ke YouTube pada Juli 2021 silam. Tapi belakangan momen tersebut kembali jadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok @thishaw11 pada Selasa (7/3/2023).
"Ketika ortu cerai, keinginan setiap anak adalah ortu bersatu kembali, tapi gak semua bisa," kata netizen. "Kelakuan El Rumi random banget," imbuh yang lain. "El random banget, dulu pasti bunda sering masakin buat ayahnya," tulis netizen. "Pasti perasaan El seneng banget ya," pungkas yang lain.
Berita Terkait
-
Kerugian Miliaran Rupiah Ditanggung Ahmad Dhani Cs Imbas Penundaan Konser Dewa 19
-
Audisi Indonesian Idol Season XIII Peserta Membludak, Maia Estianty: Di Musim Ini Banyak Cowok yang Bagus
-
El Rumi Nyoblos di TPS 025 Pondok Indah, Ini Harapannya untuk Gubenur Jakarta
-
Maia Estianty Jadi Juri Amazing Dance Indonesia: Saya Menilai Mereka dari Kelincahan dan Kreativitasnya
-
Terungkap! El Rumi Ternyata Mak Jomblang Hubungan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Agatha Valerie dan Natasha Wilona Kompak di Sinetron 'Ketika Cinta Memanggilmu'
-
Lawan Stunting, Tiga Kelompok Mahasiswa Bikin Film
-
Horor! Film 'EVA: Pendakian Terakhir' Angkat Kisah Nyata, Sutradara: Cerita dari Makassar
-
Usai 3 Bulan Menikah, Pevita Pearce dan Mirzan Meer Gelar Resepsi
-
Empat Paslon Bupati Resmi Gugat Sengketa Pilkada 2024 ke MK, KPU Kabupaten Tambrauw Siap Hadapi Gugatan