Matamata.com - Aktris Eiffel I'm In Love, Saphira Indah meninggal dunia karena sesak napas. Suami almarhum Saphira Indah, Rico Hidros Daeng, tampak ikhlas melepas kepergian istrinya untuk selamanya.
Rico pun bersedia dimintai keterangan setelah prosesi pemakaman Saphira Indah selesai dilakukan. Meski berat, ia mengaku kuat menghadapi kenyataan.
Baca Juga:
7 Kenangan Manis Almarhumah Saphira Indah dan Suami
"Kuatlah harus ikhlas memang ini jalan terbaik, Allah lebih cinta sama istri saya," kata Rico pada Suara.com usai prosesi pemakaman di TPU. Semper, di kawasan Clincing, Jakarta Utara, Kamis (31/1/2019).
Saphira Indah meninggal di Rumah Sakit Pelabuhan, Rabu (30/1/2019) malam karena sesak napas, setelah lima hari dirawat di rumah sakit.
"Nggak ada riwayat penyakit, tiba-tiba anfal aja. Dirawat baru lima hari belakangan, makanya nggak sangka sama sekali," tutur Rico.
Baca Juga:
Kumandangkan Adzan di Liang Lahad, Tangis Suami Saphira Indah Pecah
Menurut Rico, sebelumnya sang istri ke rumah sakit hanya ingin memeriksakan kondisi kesehatannya yang kurang bugar.
"Masuk ke rumah sakit pun niatnya mau periksa meriang, ya sudah. Setelah HB turun perlu istirahat di rumah sakit," sambungnya.
Namun, setelah dirawat selama tiga hari ternyata kondisinya tidak membaik. Saphira Indah pun dinyatakan meninggal pada hari kelima perawatannya di rumah sakit.
Baca Juga:
Sempat Dirahasiakan Dokter, Ternyata Ini Penyakit Vanessa Angel
"Dirawat tiga hari ternyata membaik dia punya pernapasan. Sampai hari kelima dia anfal," tuturnya.
Sesak Napas Saphira Indah Sulit Ditangani Karena Hamil
Artis Saphira Indah meninggal dunia akibat sesak napas. Menurut suami almarhumah, Rico Hidros Daeng, penyakit itu sudah terdeteksi di hari ketiga perawatan di rumah sakit, tapi tak bisa ditangani secara maksimal.
Baca Juga:
Saphira Indah Meninggal saat Hamil, Ini Penyebab Kematiannya
"(Saphira) Mengandung enam bulan jadi nggak bisa ditangani kayak biasa, karena ada bayinya jadi penanganan beda. Allah sudah berkehendak lain yang terbaik yaudah indikasi semua bagus tapi tiba-tiba (meninggal)," kata Rico usai pemakaman Saphira di TPU Semper, Clincing, Jakarta Utara, Kamis (31/1/2019).
Salah satu prosedur yang tak bisa dilakukan adalah menjalani rontgen. Kata Rico, seseorang yang lagi hamil perlu mendapat persetujuan dari banyak dokter untuk bisa di-rontgen.
"Karena ada bayi nggak mungkin di rontgen dan harus mendapat persetujuan dari banyak dokter," ujarnya.
Selain itu, Rico membantah ada permasalahan pada si jabang bayi. Dia yakin kondisi anak yang dikandung sang istri waktu itu dalam keadaan sehat.
"Sehat banget karena tiap bulan selalu control 3D, 4D, semua bagus. Makanya kaget, nggak kepikiran dia nggak ada," ujar dia.
Saphira Indah meninggal dunia di Rumah Sakit Pelabuhan pada Rabu (30/1/2019) kemarin. Awalnya Saphira ke rumah sakit hanya ingin memeriksakan kondisi kesehatannya yang kurang bugar.
Dia kemudian direkomendasikan untuk dirawat. Namun tiga hari menjalani perawatan, kondisi Saphira Indah menurun. Di hari kelima, Saphira Indah yang tengah hamil dinyatakan meninggal dunia akibat sesak napas.
Suara.com/Ismail
Berita Terkait
-
Bikin Sedih! Sebelum Meninggal, Jhonny Iskandar Sempat Mengeluh Sesak Napas
-
Chua Kotak Sesak Napas sampai Dilarikan ke IGD, Tantri: Di Panggung Otak Kebagi
-
7 Potret Angelica Simperler Momong Anak, Telaten Banget Meski Baru Jadi Ibu
-
Pemotretan Angelica Simperler dan Anak Buat Terpana: Kayak Gendong Adeknya
-
Angelica Simperler Pamer Potret Maternity, Netizen Malah Salfok ke Jempol
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar