Atta Halilintar - (Instagram/@attahalilintar)

Matamata.com - Atta Halilintar baru saja menghebohkan publik karena mencetak rekor sebagai YouTuber pertama se-Asia Tenggara yang memiliki 11 juta subscribers.

Prestasinya sebagai pegiat konten YouTube itu diumumkan pada Selasa (19/2/2019) lalu. Ia pun dibanjiri pujian oleh para penggemarnya.

Di sisi lain, ternyata masih ada netizen yang tak menyukai kabar gembira dari Atta Halilintar. Para haters mencibirnya dengan mencemooh konten Atta di YouTube.

Baca Juga:
Bertema Galau, Single Baru Marion Jola Beda 180 Derajat dari Asmaranya

Menanggapi hal tersebut, Atta tak tinggal diam. Putra sulung keluarga Gen Halilintar ini mengungkapkan responsnya di Instagram story.

Atta Halilintar - (Instagram/@bukan_lambe_turah)

"Jangan Hanya Nyinyir Tapi Lakukan! Jangan Cuma Bacot Tapi Tunjukkan! Jangan Kebanyakan Janji tapi Buktikan! - AH-," tulis Atta.

Tangkapan layar story itu kemudian diunggah ulang akun @bukan_lambe_turah. Di kolom komentar unggahan itu, rupanya Atta diberondongi dukungan dari netizen.

Baca Juga:
Makin Gemuk, 4 Momen Selamatan 4 Bulanan Kehamilan Aura Kasih

"Ambil semua positif nya dari ata,tatakrama sopan santun dan kerja kerasnya patut dicontoh guys!" tulis seorang netizen.

"saya salute sama Atta patut di contoh , kerja keras , sopan , baik, jgn lupa tetap santai jangan kerja terus nanti hilang masa mudamu," komentar yang lainnya.

Baca Juga:
Prank Jadi Bratz Doll, Wajah Natasha Wilona Bikin Kaget!

Load More