Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Rossa (MataMata.com/Sumarni)

Matamata.com - Pesta Halloween yang digelar Bunga Citra Lestari di salah satu restoran di Jakarta pada Kamis (31/10/19) dini hari belakangan ini jadi perbincangan panas. Pasalnya Melly Goeslaw merasa tersinggung saat salah satu tamu acara, yakni Bubah Alfian mengenakan kostum dengan gaya yang mirip dirinya tapi tak dirasa tepat.

Mellly Goeslaw langsung meluapkan kekesalan di Instagram. Suami Melly, Anto Hoed bahkan menandai sejumlah nama artis di Instagram yang terlibat dalam video yang dinilai menjadikan istrinya bahan tertawaan. Salah satunya penyanyi Rossa.

Menyesal dengan kejadian tersebut, Rossa dalam Instagram pribadinya mengungkap langsung menemui Melly Goeslaw untuk meminta maaf. Rossa mengaku salah karena tidak menyadari hal yang dia lakukan bisa menyakiti hati orang lain.

Baca Juga:
Usai Rossa, Giliran Vidi Aldiano Minta Maaf ke Melly Goeslaw

Rossa Minta Maaf ke Melly Goeslaw (Instagram/@itsrossa910)

Kekinian, Rossa mengaku kalau itu adalah pertama kalinya dia menghadiri pesta kostum karena undangan seorang teman. Dia mengaku menyesal dan kapok untuk menghadiri acara semacam itu karena sebenarnya dia pun tak merayakan Halloween.

"Pertama kalinya datang ke pesta kostum (dan mungkin gak akan mau lagi) karena memang I dont celebrate Halloween. Kemarin malam datang, karena memenuhi undangan temen," kata Rossa di Instagram pribadinya kemarin malam, Jumat (1/11/2019).

"Ternyata memberikan pelajaran untuk aku. Aku diingatkan untuk lebih berhati2 bersikap, karena mungkin secara tidak sadar membuat orang lain sakit hati," lanjutnya.

Baca Juga:
Buntut Pesta Halloween, Rossa Temui Melly Goeslaw dan Minta Maaf

Rossa (Instagram/@itsrossa910)

Rossa berkisah dia banyak ngobrol dengan Melly Goeslaw dan Anto Hoed tentang bullying. Karena bullying dapat terjadi tanpa disadari, Rossa pun kembali meminta maaf pada siapa pun yang tidak sengaja disinggungnya. Untuk postingan ini Rossa sengaja menonaktifkan kolom komentar.

"Tadi malam aku, teh Melly dan mas Anto ngobrol panjang lebar tentang bullying. Karena tenyata bullying itu bisa terjadi tanpa kita sadari. Mengambil pelajaran dari ini, aku mau minta maaf sama semua, sekiranya ada perkataan atau hal yg aku gak sadar dan menyakiti perasaan.  Dan semoga aku bisa menjaga persahabatanku dengan sahabat-sahabatku dengan baik, sampai kapanpun. Aamiin. Sengaja aku off comment ya," tutup Rossa.

Baca Juga:
Dari Pegangan Tangan Hingga Rangkulan, 4 Momen Mesra Afgan dan Rossa

Diketahui sebelumnya Melly Goeslaw mencak-mencak gara-gara dirinya dan cara berpakaiannya ditiru dalam pesta Halloween yang digelar oleh penyanyi Bunga Citra Lestari di salah satu restoran di Jakarta pada Kamis (31/10/2019) dini hari.

Melly Goeslaw murka lantaran ada seseorang yang meniru dirinya dengan topi lebar dan hijab sembari berjoget-joget dan sesekali menutupi wajah. Si 'Melly Goslaw' ini pun jadi bahan candaan pengunjung.

Curhat Melly Goeslaw soal bully atas dirinya di acara Halloween. [Instagram]

"IG saya gak dibajak, saya emang lagi marah, marah banget. Selama ini pesta kostum yang mengatasnamakan saya, saya gak pernah marah karena selalu dipresent dengan baik, gak asal-asalan dan malah jadi bahan ketawan yang konyol. Buat saya ini bullying. Terserah kalo bagi kalian ini lucu. Buat saya gak lucu sama sekali," ungkap Melly Goeslaw.

Selain Rossa, Vidi Aldiano dan Bubah Alfian juga sudah minta maaf.

Load More