Matamata.com - Menembus box office di Malaysia, film Makmum tercatat menjadi film asal Indonesia dengan penton terbanyak periode 2018-2019 dengan meraih pendapatan 7,15 juta Ringgit Malaysia atau setara Rp 19,5 miliar.
"Sekitar tiga minggu lalu saya dikabarin distributor saya, film ini dapat jumlah penonton terbanyak. Tentunya ini membuat De Company bersemangat membuat film yang berkualitas. Dan ini juga tak lepas dari kerjasama semua yang terlibat di dalam film tersebut," ungkap Dheeraj Kalwani dari De Company di Gedung MD Place, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/11/2019).
Baca Juga:
Berawal dari Film Pendek, Makmum Kini Diangkat ke Versi Layar Lebar
Atas prestasi ini, film Makmum meraih rekor MURI sebagai film Indonesia yang meraih pendapatan tertinggi di Malaysia.
Penyerahan rekor MURI itu diberikan secara langsung oleh Wakil Direktur MURI Osman Semesta Soesilo kepada roduser film Makmum dari Dee Company, Dheeraj Kalwani di kantor MD Place Kuningan. Mewakili MURI, Osman berharap hal ini menjadi angin segar untuk perfilman Indonesia.
"Rekor ini membuktikan bahwa film Indonesia bisa go international dan sangat diapresiasi di Malaysia. Semoga ke depannya film dari Dee Company juga bisa menembus negara-negara lain," ujar Osman di lokasi sama.
Baca Juga:
5 Fakta Makmum The Movie yang Diadaptasi dari Film Pendek Terlaris
Senada dengan produser, pemain utama film Makmum, Titi Kamal juga bersyukur dengan pencapaian tersebut. Istri Christian Sugiono ini bahkan masih tak menyangka dan deg-degan hingga hari ini.
"Bahagia banget film Makmum jadi film Indonesia pertama di Malaysia yang dapat penghargaan penonton terbanyak tertinggi di Malaysia. Bangga juga, deg-degan juga, mudah-mudahan ini jadi awal untuk perfilman Indonesia untuk bisa lebih maju lagi, nggak cuma di Malaysia tapi negara-negara lain," tutur Titi Kamal.
Selama penayangan 25 hari sejak 25 Agustus, film Makmum mendapat sambutan luar biasa warga Malaysia. Sementarai diketahui, film horor Makmum selama tayang di Indonesia meraih 825 ribu penonton.
Berita Terkait
-
Raih Rating Tinggi, Titi Kamal dan Eva Anindita Kompak di Sinetron 'Tertawan Hati'
-
Intip Foto Haru Geng Cinta AADC di Momen Ulang Tahun Dian Sastrowardoyo
-
Titi Kamal dan Paula Verhoeven Melongo, Mantan Pacar Suami Ternyata Sama
-
Titi Kamal dan Christian Sugiono Unggah Foto di Depan Ka'bah, Ini Komentar Ibunda
-
Geger Christian Sugiono Foto di Depan Ka'bah, Ibunda Titi Kamal: Sudah Mualaf Tahun 2006
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat