Sabtu, 23 November 2024
Linda Rahmadanti | MataMata.com Senin, 20 Januari 2020 | 19:46 WIB

Matamata.com - Siwi Widi Purwanti alias Siwi Sidi saat ini tengah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Senin (20/1/2020).

Diketahui, Siwi diperiksa terkait laporannya terhadap akun Twitter @digeeembok, yang menudingnya sebagai simpanan atau gundik mantan Dirut Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra alias Ari Askhara.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menyebut, Siwi Sidi tiba di lokasi pukul 11.00 WIB.

Diperiksa kurang lebih selama enam jam, pengacara Siwi Sidi mengatakan bahwa kliennya dicecar sebanyak 42 pertanyaan.

"Dengan pengajuan pertanyaan sejumlah 42 pertanyaan," ujar pengacara Siwi Sidi, Vidi G Syarief kepada awak media.

"Itu menyangkut pertanyaan-pertanyaan terkait dengan laporan polisi yang kita sudah masukkan 28 Desember lalu," imbuhnya.

Lebih lanjut, Vidi G Syarief menjelaskan bahwa apa yang dicuitkan oleh pemilik akun @digeeembok tentang kliennya tidaklah benar.

"Terkait apa-apa yang ada di Twitter digeeembok dengan tiga e itu yang telah merugikan klien kami dan merupakan fitnah yang tidak berdasar dan tidak ada kebenarannya sama sekali," tutupnya.