Linda Rahmadanti | MataMata.com
Afgan muncul mendadak dan memberi kejutan untuk Rossa di atas panggung Love Fest 2020, Jumat (21/2/2020). [Herwanto/Matamata.com]

Matamata.com - Rossa tampil dalam festival musik Love Fest 2020 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat Jumat (21/2/2020) malam. Ia membuka penampilannya, dengan melantunkan lagu "Terlalu Cinta".

Lagu tersebut langsung membuat gemuruh penonton.  Setelah itu, Rossa menyapa penonton yang hadir semalam.

"Apa kabar? Kalau yang ke sini udahan pasti bucin (budak cinta). Buat cowok-cowok kalau liat cewek-cewek cakep gimana perasaan? Suka?," kata Rossa di atas panggung.

Baca Juga:
Rossa Sebut BCL dan Anaknya Tengah Kuatkan Diri atas Kepergian Ashraf

Duet Rossa dan Afgan di Love Fest 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (21/2/2020) malam. [Herwanto/Suara.com]

"Kalau cewek lihat cowok-cowok lihat cakep gimana? Bucin sudah. Kalau lihat orang cakep terus punya orang lain gimana?," sambung Rossa yang disambut riuh penonton.

Kemudian Rossa melantukan hits lainnya berjudul "Ku Menunggu" sambil memgajak penonton melambaikan tangan ke atas. Usai melantunkan lagu "Ku Menunggu" dilanjutkan tembang "Kamu Yang Kutunggu". 

Tak disangka, musik baru mulai, Afgan pun muncul secara tiba-tiba dari belakang panggung. Hal tersebut sontak membuat penonton perempuan teriak histeris melihat kemesrahan mereka berdua duet di atas panggung festival musik yang bertajuk "Love is Life".

Baca Juga:
Berbaju Serba Putih, Rossa Melayat ke Rumah Duka Suami BCL, Ashraf Sinclair

Pengamatan Suara.com, malam itu kolaborasi mereka terlihat romantis dalam menyanyikan lagu itu. Sesekali mereka saling memandang mata satu sama lain sambil memegang kedua tangan. 

Aksinya itu pun semakin membuat seisi Istora Senayan baper melihat keduanya. Apalagi, saat lagu itu selesai Afgan memeluk sambil mengecup pipi Rossa. 

"Surpirse banget kan? Afgan makasih banyak (kecup pipi kanan dan pipi kiri Rossa)," kata Rossa dan Afgan pun meninggalkan panggung.  

Baca Juga:
Hari Kanker Sedunia, Rossa: Saya Bangga dengan Para Survival Kanker!

"Jangan pada ikutan baper deh. Lagu yang selanjutnya ini aku ajak kamu karokean," kata Rossa dan dilanjutkan  lagu "Aku Bukan Untukmu". 

Suasana Istora malam itu semakin syahdu yang diawali dengan lantunan suara biola. Rossa pun mengajakan penonton bernyanyi bersamanya yang diikuti penonton. (Herwanto)

Load More