Matamata.com - Italia dinyatakan sebagai negara kedua dengan jumlah pasien positif terinfeksi virus corona atau covid-19 terbanyak setelah China. Artis Asmara Abigail pun mengungkap pemikirannya bagaimana corona bisa menyebar di negara tersebut.
"Dua Minggu yang lalu jumlah pasien corona di Italia adalah 14 orang dan sekarang sudah mencapai di atas 10.000," tulis Asmara Abigail di Instagram pada Rabu (11/3/2020).
Baca Juga:
Dikhawatirkan Biaya Hidup saat Terjebak di Italia, Ini Kata Asmara Abigail
"Pemerintah Italia melakukan test corona sebanyak lebih dari 30.000 orang sedangkan Perancis hanya 3.000 dan German 4.000 makanya angka pasien #corona di Italy paling tinggi di Eropa," sambungnya lagi.
Virus corona diakui Asmara Abigail sudah masuk kategori masalah yang serius. Karenanya, aktris perempuan Tanah Jahanam itu meminta semua orang mulai waspada dan ikut memerangi virus corona.
"Ini masalah serius bukan main-main, ini masalah global bukan masalah Cina atau Italia saja. Ini saatnya kita bersatu sebagai warga negara dunia untuk bekerja sama dengan baik memerangi virus ini dengan cara yang bijak dan bertanggung jawab," tuturnya.
Baca Juga:
Dikarantina karena Virus Corona, 5 Potret Terkini Asmara Abigail di Italia
Lebih lanjut dia mengimbau agar masyarakat mulai mengurangi kegiatan di ruang publik.
"Hindari tempat publik, jika harus keluar rumah jaga jarak minimal 1 meter dengan orang lain dan no contact fisik sama sekali, hindari penggunaan uang cash, bersihkan semua barang yang biasa kita pegang dengan disinfectant," kata Asmara Abigail.
Asmara Abigail diketahui ke Italia untuk menghadiri acara Milan Fashion Week yang digelar pada Februari kemarin. Namun dia tak bisa pulang karena Italia resmi dikarantina hingga 3 April. [Sumarni]
Baca Juga:
Asmara Abigail Terjebak di Italia karena Corona, Karen Idol Dituduh Berzina
Berita Terkait
-
10 Momen Liburan Maudy Ayunda dan Jesse Choi Liburan di Italia, Vibes-nya High Class Banget
-
Demi Pria Ini, Lucinta Luna Rela Belikan Tiket Pesawat ke Milan untuk Nikita Mirzani
-
9 Potret Liburan Shandy Aulia di Italia, Penampilannya Jadi Omongan Netizen
-
Ayu Ting Ting Samperin Pasangan Bulan Madu, Kiky Saputri Senggol Boy William
-
12 Potret Ayu Ting Ting Liburan ke Italia, Boyong Keluarga dan Karyawan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya