Matamata.com - Komika Bintang Emon viral beberapa hari terakhir setelah memberikan imbauan soal bahayanya virus corona lewat video singkat yang diposting di akun media sosialnya. Namanya pun sempat trending.
Nggak netizen biasa yang kagum sampai menyebut komika jebolan Stand Up Comedy Academy (SUCA) 3 ini layak jadi jubir presiden, musisi sekelas Addie MS pun sampai meliriknya.
Addie MS dibuat takjub dengan komika tersebut dan mengaku bahwa ia bisa menjadi fansnya.
Baca Juga:
5 Fakta Bintang Emon, Komika Viral Pembuat Video Kocak Waspada Virus Corona
Addie Muljadi Sumaatmadja atau akrab dikenal dengan Addie MS ikut mencari keberadaan komika dengan pendapat gokil mengenai virus corona.
"Ini siapa ya? Gue mulai nge-fans sama doi nih. Dengerin deh pesannya," kicaunya di akun Instagramnya,
Video asli yang diunggah melalui akun Twitter Bintang Emon (@bintangemon) mendapatkan sambutan luar biasa dari netizen.
Baca Juga:
Bikin Pusing Addie MS, Kevin Aprlio Tolak Pernikahannya Dibiayai Orangtua
Komika yang melesat setelah menjuarai Stand Up Comedy Academy (SUCA) 3 ini memberikan pendapat kocak agar orang yang "ngeyel" dan berkeliaran di luar rumah untuk tetap waspada menghadapi corona.
Video yang dibagikan oleh Bintang Emon dibumbui dengan caption bertuliskan "#DPOCorona Izin menyampaikan pesan bersama melalui DPO".
Cukup kocak dan menghibur dengan pesan yang dalam, video tersebut berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 85 ribu Retweet dan 109 ribu Like.
Baca Juga:
Unggah Foto Jokowi Gendong Jan Ethes, Addie MS Baper dan Iri, Kenapa?
Video viral itu bahkan telah ditonton lebih dari 1,8 juta kali hanya dalam waktu satu hari saja.
Bintang Emon berpendapat bahwa kita harus hati-hati dalam menghadapi virus corona.
Bagi orang yang tetap "ngeyel" dan masih mengatakan "nyawa di tangan Tuhan" tetapi tidak mau ikhtiar dalam menghadapi virus corona, komika ini memberikan ilustrasi kocak.
Baca Juga:
Mirip Kevin Aprillio, 5 Transformasi Addie MS yang Gantengnya Awet!
Orang ngeyel tersebut bisa merugikan orang lain karena ketika orang itu mati disebabkan virus corona, orang yang memandikan jenazah hingga tukang bungkus lemper di tahlilan bisa terkena virus corona juga.
Bintang Emon juga memberikan ilustrasi kocak lainnya agar kita tetap di rumah dan melakukan social distancing.
Aksi Bintang Emon ini membuat netizen ngakak dan memberikan beragam komentar.
"Bagus cara menyampaikannya (emoticon tertawa)," komentar @simkuringporsea.
"Penyampaian dengan gaya begini ini yang lebih bisa cepat diterima. Lugas cerdas nyeleneh. Good job," cuit @DeniGoju. (Rezza Dwi Rachmanta)
Catatan Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119 dan 119.
Berita Terkait
-
Menantu Hamil, Adie MS Beri Pujian: Kok Makin Cantik Ya?
-
Identitas Dikuliti Bintang Emon, Om-om Genit yang Ajak Youtuber Korsel ke Hotel Ternyata Pejabat Kemenhub: Kepalanya Disensor!
-
Istri Positif Narkoba, Respons Bintang Emon Tuai Kritik Netizen: Sebel Banget
-
Istri Positif Narkoba, Bintang Emon Colek BNN: Alca Kena Pergaulan Bebas, Tolong Dibina Pak!
-
'Ayo Lawan Terus Suarakan Terus Genosida Ini' Unggahan Bintang Emon soal Palestina Disorot Netizen: Tambah Banyak yang Mati Dong?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar