Matamata.com - Di tengah kurva kasus Covid-19 yang belum melandai, Indonesia sudah berencana menerapkan konsep New Normal agar roda perekonomian kembali berjalan sebagaimana mestinya. Hal ini disoroti oleh Atiqah Hasiholan dan beberapa artis Indonesia dengan beragam reaksi.
Ada yang bingung, juga nyesek, para artis bereaksi bagaimana mereka akan menyikapi konsep New Normal. Mari kita intip pendapat mereka yang mungkin saja akan membuatmu lebih paham apa sebenarnya New Normal itu.
Kepoin di bawah ini:
Baca Juga:
Kurang Semangat Soal New Normal, Prilly Latuconsina: Kasus Covid Masih Naik
1. Atiqah Hasiholan
Postingan Atiqah Hasiholan di Instagram baru-baru ini menjadi sorotan netizen. Istri Rio Dewanto ini mengungkapkan pendapatnya yang merasa bingung dengan penggunaan kata 'New Normal' yang bakal diterapkan pemerintah untuk menghadapi pandemi virus corona.
"Saya bingung dengan kata New Normal terkait dengan kehidupan bersosial dan kontak fisik terhadap manusia. Jika pandemi udah usai namanya apa?" tanya Atiqah dalam postingannya pada Rabu (27/5/2020).
Baca Juga:
Soroti New Normal, Tompi: Masih Banyak Angka Kematian & Kasus Infeksi
Atiqah bilang kalau dia ogah 'Normal' yang seperti ini. Dia beranggapan ini semua hanya transisi untuk menjadi 'Normal' yang dulu.
"Pasti kalian mau comment saya penganut conspiracy deh. Ilmu saya belum sampai ke situ. Saya cuma mempertanyakan kaitan penggunaan kata dengan psikologis manusia. Karena kalau saya ogah sih Normal kaya gini, saya meyakini ini hanyalah transisi ke kehidupan normal kembali," paparnya.
2. Tompi
Baca Juga:
Bingung Kata 'New Normal', Postingan Atiqah Hasiholan Digeruduk Netizen
Menurut Tompi, New Normal bisa diaplikasikan jika angka kasus baru virus corona (Covid-19) sudah minimal.
"New Normal “itu BISA diaplikasikan Bila Angka kasus baru COVID sudah minimal bahkan lbh baik lagi sudah NOL,'' cuit Tompi.
Lebih lanjut ia menilai bahwa New Normal di Indonesia lebih baik ditunda dulu. Hal ini lantaran masih banyak angka kematian dan kasus infeksi.
''Kalau masih banyak angka kematian dan kasus infeksi aktifnya : TUNDA lah,'' tegasnya.
3. Prilly Latuconsina
Prilly Latuconsina turut memberikan pendapatnya mengenai kebijakan New Normal yang akan diterapkan di Indonesia.
"Kayaknya aku bukan salah satu orang yang excited akan new normal ya," kata Prilly Latuconsina saat ditemui MataMata.com di jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (29/5/2020).
Prilly malah merasa heran kenapa kebijakan itu yang diambil. Sebab, yang dia tahu kasus positif corona di Indonesia belakangan naik pesat.
"Kalau curva (virus Corona) menurun terus kita tiba-tiba new normal bersyukur alhamdulilah. Tapi ini kan kita masih naik terus ya, kasus covid masih terus naik," ujar bintang film Danur ini.
4. Arie Kriting
Komika Arie Kriting turut merespons istilah new normal yang ramai dibicarakan baru-baru ini di tengah pandemi corona (Covid-19).
Menurut pacar Indah Permatasari ini, masyarakat tetap harus jaga kesehatan tak peduli apapun istilah yang muncul ketika pandemi corona belum berakhir.
"Istilah boleh berganti, lockdown, PSBB atau yang berikutnya New Normal. Tapi yang pasti Virus Corona tidak kenal dan tidak mau tahu istilah manusia. Tetap usahakan yang terbaik untuk kesehatan diri sendiri dan orang kesayangan di sekitar kita," tulis Arie Kriting di Instagram.
5. Melanie Subono
Kebijakan New Normal juga ikut ditanggapi oleh Melanie Subono. Melanie tidak marah cuma nyesek karena menurutnya banyak negara menerapkan kebijakan ini saat mereka sudah berusaha mati-matian menghidupin rakyatnya.
"KATA GUE SOAL NORMAL BARU -
"Banyak negara lain dah terapin ini krn ga ada pilihan drpd makin kolops SETELAH MEREKA mati matian ngidupin rakyat berbulan2 ditambah setelah RAKYATNYA pun nurut.
"Pas KITA mau buka psbb, gw spontan mikir “LHA EMANG KAPAN KITA PSBB, KAPAN PEMERINTAH MATI2an IDUPIN RAKYAT, KAPAN RAKYAT NURUT ?” (Denger sering, prakteknya belum liat)," kata Melanie Subono di Instagram pribadinya belum lama ini.
"Marah? No, Cuma mbok kalau emang dari awal bikin aturan main-main dan biar kerja (biasanya BESOK NYA BERUBAH dan tidak tegas) hari ini bandara tutup, besok buka , lebaran NO kumpul tapi pejabat bisa open house dll lah -
"Tapi nyesek ..
Kenapa tuh nunggu rakyat jadi makin miskin dulu , banyak tenaga medis meninggal dulu, gw ga kerja 3 bulan... Kan dari awal aja bilang "kami tidak tegas, tidak tanggung full idup kalian jadi sok idup normal TAPI SURUH ATI ATI lah," lanjutnya.
6. Kalina Ocktaranny
"New Normal.. Jaga diri sendiri dan orang-orang terdekatmu.. Are you ready? Kalau aku sih jujur, untuk anak ke sekolah belum siap.. Semoga "New Normal" ini akan kembali menjadi NORMAL," tulis Kalina Ocktaranny di Instagram pribadinya.
7. Aming
Aming galau apakah New Normal ini hanya transisi atau sudah jadi kepastian. Dia berharap semua ini akan terlewati dan kita bisa kembali ke Normal Lama.
"Yuk Normal Baru (berlaku di masa TRANSISI?!) yg mudah-mudahan SEMENTARA aja sampai akhirnya CORONA ilang? Atau malah atau sudah jadi bagian dari daftar penyakit baru(duh, gimana dong?) Yang mudah-mudahanan ke depannya KEKEBALAN TUBUH KITA lama-lama menyesuaikan diri, sama halnya ketika kita menyesuaikan diri dengan penyakit-penyakit yang ada sekarang.. yang kalo SUDAH LEWAT masanya (this too shall pass) ...kita bisa balik lagi ke NORMAL LAMA... kangen kan BERSALAMAN, BERPELUKAN, BERGANDENGAN TANGAN dll?" tulis Aming.
Gimana menurutmu pendapat artis soroti New Normal?
Berita Terkait
-
Keren! Atiqah Hasiholan Menari India di Film 'MHLI'
-
Tompi Meradang ke Tim Atta Halilintar usai Jadi Korban Konten Pamer, Singgung soal Makhluk Bodoh
-
Bikin Heboh! Ratna Sarumpaet Keluyuran Saat Nyepi di Bali, Atiqah Hasiholan Kena Dampak, Niluh Djelantik: Sanksi Adat
-
Ratna Sarumpaet Kelayapan Saat Nyepi, Atiqah Hasiholan Ikut Dapat Peringatan: Ibunya Di Awasi
-
Terbaru Andika Kangen Band, Ini 7 Musisi Nikah dengan Dokter
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar