Chintami bersama Alif (Instagram.com/alifeindonesia)

Matamata.com - Anak dari penyanyi dan pemain film senior Chintami Atmanegara dilaporkan ke polisi. Sang putra yang bernama Dio Alif Utama itu dituduh telah melakukan penganiayaan terhadap seorang wanita yang merupakan karyawan sang ibu.

Penganiayaan  tersebut sudah terjadi sejak bulan Agustus lalu. Namun kasus ini baru ramai dibicarakan usai akun gosip @lambe_turah mengunggah video pernyataan kuasa hukum korban.

Chintami Atmanegara (Instagram.com/chintamiatmanagara)

Fadel Hasibuan selaku kuasa hukum korban mengatakan jika wanita bernama Deanni Ivanda telah dianiaya oleh Alif. Korban disebut mengalami luka serius di tubuhnya.

"Korban atas nama Deanni Ivanda melaporkan anak dari Chintami sebagai terlapor bernama Dio Alif Utama dengan tanda bukti laporan di Polres Jakarta Selatan. Diduga Dio Alif Utama ini melakukan penganiayaan terhadap klien saya," ungkap Fadel dalam video yang diunggah akun gosip di Instagram, Selasa (8/9).

Saat kejadian, Deanni yang bekerja di butik Chintami itu diusir setelah 2 bulan bekerja. Namun keributan terjadi hingga korban dianiaya oleh Alif.

Dio Alif Utama (Instagram.com/alifeindonesia)

Usai peristiwa tersebut korban langsung menjalani visum hingga berniat memenjarakan pelaku. Kini proses laporan kasus tersebut masih dalam tahap BAP.

"Korban mengalami luka lumayan berat karena ada jahitan di pipi, nanti bukti sesuai dengan visum. SPKT 8 Agustus 2020. Prosesnya masih dalam tahap BAP yang di BAP korban. Korban ini tinggal di rumah Chintami selama dua bulan. Korban berstatus sebagai admin, pegawai lah di butiknya Chintami Atmanegara," ungkap Fadel.

Diduga penganiyaan tersebut terjadi karena Deanni kurang ngajar kepada Chintami. Saat itu Chintami meminta ia untuk bangun lebih pagi karena dia adalah seorang perempuan yang menumpang di rumahnya.

Load More