Madinah | MataMata.com
Salmafina Sunan bersama ayah dan ibu (Instagram/@salmafinasunan)

Matamata.com - Sayembara Salmafina Sunan, anak pengacara Sunan Kalijaga bagi netizen julid berhadiah Rp 10 juta berujung tak enak. Pasalnya, usai mengumumkan sayembara tersebut Salmafina diancam dibunuh orang tak dikenal. Ini diketahui dari unggahan terbaru di Insta Story-nya. Dalam postingannya, Salmafina Sunan perlihatkan isi chat seorang netizen yang mengancam akan membunuhnya lantaran dianggap murtad.

"Jaga nyawa lo soalnya orang murtad halal darahnya," tulis seorang netizen kepada Salmafina.

Salmafina Sunan diancam dibunuh. [capture Instagram]

Salmafina yang semula santai menanggapi hujatan, belakangan gerah. Menurut dia, pesan tersebut bukan lagi hujatan melainkan ancaman pembunuhan. "Ini bukan hujatan tapi sudah ancaman," tulis Salmafina Sunan disertai emotikon tersenyum.

Sebelumnya, Salmafina Sunan gelar sayembara berhadiah puluhan juta rupiah. Syaratnya netizen tersebut ditantang menuliskan caci-maki paling jahat ke Salmafina. Bagi yang terpilih langsung ditransfer duit Rp 10 juta.

Sayembara ini diunggah Salmafina Sunan lewat unggahan Insta Story terbarunya di media sosial Instagram. Namun, syarat terakhir yang diajukan Salmafina bikin publik geleng-geleng kepala.

Salmafina Sunan gelar sayembara buat netizen. [Instagram]

"Random banget. Pengen kasih challenge ke orang-orang yang bisa ngehujat gue sejahat mungkin sampe gue sakit hati gue kasih 10 juta. Hari ini langsung ditransfer.

Tapi harus tanggung jawab sama apa yang diketik alias harus siap gue laporin. Ok? dimulai dari sekarang. Semangat!," tulis Salmafina Sunan.

Unggahan ini sontak digeruduk komentar nyinyir netizen. Menurut mereka, sayembara ini dinilai tak masuk akal. Masalahnya, publik sudah barang tentu was-was masuk bui hanya demi Rp 10 juta.

Load More