Matamata.com - Kakak Jessica Iskandar, Erick Iskandar membahas soal black campaign yang merugikan dan bisa menghancurkan orang lewat Instagram Story-nya, Minggu (8/11/2020).
Postingan paman El Barack ini muncul di saat ramainya video viral mirip Jessica Iskandar di media sosial. Namun tak menyebutkan soal video viral, Erick menyinggung seseorang yang harusnya bisa memilih yang ingin dilihat, dibaca dan ditontonnya.
Baru kemudian di situ, ia membeberkan dampak black campaign yang sangat merugikan orang yang terkena sasaran.
"Kalian pernah nggak berpikir kalau orang yang terkena black campaign tersebut merasa sedih, kecewa dan marah karena nama mereka disangkut pautkan dengan sesuatu yang tidak pernah mereka lakukan?" bebernya.
Pun ia melanjutkan kalau dampaknya juga bisa berpengaruh pada keluarga, orang sekitar termasuk anak-anak korban black campaign.
Erick Iskandar juga meminta publik untuk merenungkan apa yang sudah dilakukan karena mendukung black campaign.
"Kalian dengan tanpa sadar turut berpartisipasi dalam black campaign tersebut dengan membicarakannya, mention dan menyebarkan berita tersebut," tegasnya.
Postingan Erick Iskandar ini pun direpost beberapa aku gosip salah satunya Lambe Turah. "Babangnya mbake yang sabar ya," tulis akun itu di caption.
Beberapa netizen terlihat menganggap wajar postingan Erick yang terkesan membela sang adik.
"Wajar .. soalnya itu fitnah... Siapa yang mau difitnah... Pasti dilawan lah," komentar netizen.
"Ya jelas marahlah, ini dampaknya bukan cuma ke personal aja tapi ke keluarga anak dan bisnisnya jedar, wajar sih kalo kakaknya kebakaran jenggot, dia kan sayang banget sama si jedar dan el," komentar netizen lainnya.
"Wajarlah dia abang nya, apalgi Erick ini emang nggak mau bnget adenya smpai tersakiti trus, dia syang bnget sma jedar sama El," komentar yang lain.
Berita Terkait
-
Selamat! Vincent Verhaag Resmi jadi WNI, Jessica Iskandar Ucapkan Terima Kasih
-
Vincent Verhaag Tegaskan Syarat Jika Ludwig Ingin Bertemu Anak Kandungnya, El Barack
-
Vincent Verhaag Siap Hadapi Mantan Suami Jessica Iskandar, Percakapan Lama Kembali Terungkap
-
Usai Alami Pendarahan, Jessica Iskandar Jalani Operasi
-
Usai Melahirkan Anak Ketiga, Jessica Iskandar Alami Pendarahan, 3 Kali Transfusi Darah
Terpopuler
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Agen Asuransi Teriak Pajak 'Kurang Bayar' Membengkak, PAAI Desak Kemenkeu Beri Keadilan
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season