Matamata.com - Kasus narkoba yang menjeratnya tak kunjung disidangkan, Catherine Wilson sedih. Hal itu disampaikan Keket, sapaan akrab dia, pada Kasi Intel Kejaksaan Negeri Depok, Herlangga Wisnu, saat pelimpahan berkas tahap dua.
"Kalau sedih ya mungkin, yang bersangkutan berharap supaya proses persidangan segera selesai," kata Herlangga ditemui di kantornya, Selasa (17/11/2020).
Menurut Herlangga, Keket ingin kasusnya segera disidangkan di pengadilan agar status hukumnya jelas.
Baca Juga:
Ini Alasan Catherine Wilson Ditahan di Rutan Cilodong
"Jadi dia harapannya kasusnya supaya diproses dengan cepat, dia pengen cepat-cepat disidangkan kasusnya. Itu aja," ujarnya.
Catherine Wilson terancam hukuman maksimal 20 tahun penjara serta denda sebesar Rp 1 miliar dalam kasus narkoba yang menjeratnya. Hal itu berdasarkan pasal 114 ayat 1 junto pasal 132 UU no. 35 tahun 2009 tentang narkotika.
Jaksa Penuntut Umum (JPU) juga memakai pasal alternatif. Ancaman hukumannya berbeda-beda.
Baca Juga:
Catherine Wilson Merintih Kesakitan Saat Berjalan Menuju Mobil Tahanan
"Kemudian pasal 112 ayat 1 UU no. 35 tahun 2009 tentang narkotika terus junto pasal 132 ancamannya maksimal 12 tahun minimal 4 tahun kemudian ada juga pada 127 ayat 1a junto pasal 132 no. 35 tahun 2009 tentang narkotika ancamannya maksimal 4 tahun," katanya menjelaskan.
Catherine Wilson digerebek pihak berwajib di rumahnya, kawasan Pangkalan Jati, Cinere, Depok, Jumat (17/7/2020) sekitar pukul 10.00 WIB.
Baca Juga:
Catherine Wilson Tanpa Beban saat Diserahkan ke Kejari Depok
Dari penangkapan itu, polisi menemukan dua paket sabu yang tersimpan di plastik kecil. Satu bungkus seberat 0,66 gram, sedangkan satu lagi lebih dari 1 gram. Setelah menjalani pemeriksaan tes urine Catherine Wilson dinyatakan positif metafetamin.
Berita Terkait
-
Resmi Cerai! Catherine Wilson Tak Dapat Nafkah Masa Lalu, Sebesar Rp800 Juta
-
Catherine Wilson Kecewa Idham Masse Sengaja Tak Bayar Cicilan Mobil agar Ditarik Leasing
-
Kostum Catherine Wilson saat Melayat Mooryati Soedibjo Dikritik: Gak Sopan
-
Catherine Wilson Geram, Mobil Pemberian Idham Masse Terancam Ditarik Leasing Gegara Nunggak Cicilan
-
Dituduh Matre Karena Minta Rp 1 Miliar ke Idham Mase, Catherine Wilsen: Jangan Sok Tahu!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat