Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Syekh Ali Jaber dan Irfan Hakim. (Instagram/@irfanhakim75)

Matamata.com - Sabagai orang yang dekat dengan Syekh Ali Jaber, Irfan Hakim ikut mengantarkan jenazah sang ulama untuk dikuburkan pada Kamis (14/1/2021).

Irfan Hakim pun mengabadikan beberapa momen saat menghadiri pemakaman Syekh Ali Jaber.

Baca Juga:
Usia Lebih Tua, Irfan Hakim Kenang Dipanggil Kakak oleh Syekh Ali Jaber

Tampak dari foto yang dibagikan di akun Instagramnya, Irfan yang membawakan nisan Syekh Ali Jaber.

Bahkan setelah jenazah Syekh Ali Jaber dimakamkan, Irfan berkesempatan mencium nisan pendakwah kelahiran Madinah tersebut.

Dalam captionnya, Irfan mengucapkan selamat jalan hingga berharap bisa berjumpa lagi kelak.

Baca Juga:
Irfan Hakim Sempat Mau Donor Plasma Darah untuk Syekh Ali Jaber

"Selamat jalan @syekh.alijaber. Bersyukur bisa mendapatkan pengajaran langsung dari beliau. Sampai ketemu.lagi ya syekh. Insya Alloh. Aamiiin," tulis Irfan.

Irfan Hakim cium nisan Syekh Ali Jaber. (Instagram/@irfanhakim75)

Sebelumnya, Irfan Hakim mengenang sosok Syekh Ali Jaber lewat beberapa postingan di Instagramnya. Mulai dari pengalaman umrah bareng, bertemu keluarga Syekh di Madinah, diimami sang ulama hingga dipanggil kakak oleh Syekh Ali Jaber.

Seperti diketahui, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada 14 Januari 2021 karena sakit. Sempat dirawat karena covid-19, hanya saja dokter memastikan saat meninggal sudah negatif covid-19.

Baca Juga:
Kenang Momen Umrah Bareng Syekh Ali Jaber, Irfan Hakim Nangis

Load More