Matamata.com - Kronologi awal foto ciuman Pablo Benua tersebar di media sosial diungkap oleh finalis MasterChef Indonesia, Trendy Wijaya . Dia menyebut semua berawal dari ajakan Rey Utami buat bikin konten di YouTube.
Lelaki 28 tahun itu diminta Rey Utami memberikan resep cara masak hidangan yang mudah dalam momen tersebut.
Baca Juga:
Tunjukkan Foto Ciuman Pablo Benua, Trendy Wijaya Ogah Minta Maaf
"Jadi awalnya gua diajak sama Rey Utami untuk kolaborasi di YouTube dia. Di situ gua berbagi resep juga sama dia, jadi ngajarin cara masak yang simpel," ujar Trendy Wijaya kepada MataMata.com ditemui di kawasan Meruya Selatan, Jakarta Barat, Sabtu (23/1/2021) malam.
Trendy Wijaya juga meminta Rey Utami tampil di vlognya setelah membuat konten masak. Di sini, dia bertanya soal kebenaran foto ciuman Pablo Benua dengan perempuan lain kepada Rey Utami. Foto itu didapat dari temannya diakui Trendy Wijaya.
"Pas gua bikin podcast sama Rey, gua tanya 'Ini beneran Pablo atau bukan'. Gue cuma nanya itu doang 'Itu beneran atau bukan'. Karena gua takutnya temen gua salah informasi," kata Trendy Wijaya. "Akhirnya gue memastikan kepada istrinya dan ternyata ka Rey Utami juga bilang 'Iya benar itu Pablo'. Gitu," sambungnya lagi.
Baca Juga:
Foto Ciuman Disebar Finalis Masterchef, Pablo Benua Layangkan Somasi
Trendy Wijaya bilang kalau apa yang diungkap di konten YouTube miliknya bersama Rey Utami bukan hoaks. Sebab, Rey Utami mengatakan kalau ingat betul dengan tatto yang ada di tubuh suaminya itu.
"Kata dia lihat dari tatonya Pablo, itu khas dia. Walaupun mukanya nggak kelihatan jelas karena di foto mukanya Pablo agak miring saat cium cewek itu, Rey Utami membenarkan kalau itu Pablo benua," ucap Trendy Wijaya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Pablo Benua berencana melayangkan somasi kepada Trendy Wijaya. Sebab foto diduga dirinya saat mencium seorang perempuan disebar di YouTube membuat Pablo tak terima.
Pablo Benua menuntut Trendy minta maaf dan segera menurunkan video yang dimaksud dalam somasi tersebut. Rumah tangga Pablo Benua dan Rey Utami saat ini memang lagi alami keretakan. Pablo Benua bahkan berniat segera menceraikan Rey Utami.
Berita Terkait
-
Ustaz Solmed Malu-malu saat Disenggol soal Isi Rekening oleh Rey Utami: Nolnya Ada 12?
-
Bukan Warisan Suami, Muzdalifah Blak-blakan soal Asal-usul Rumah Mewahnya
-
Wirang Birawa Ramal Tahun 2024 Artis Inisial 'RI' Diselingkuhi Suami: Ria Ricis?
-
Master Firasat Wirang Birawa Sebut Ada Artis Wanita Inisial RI yang Diselingkuhi, Instagram Rey Utami Banjir Dukungan
-
Pengen Punya Duit Rp4 Triliun Kayak Pablo Benua? Ini Rahasianya
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas