Matamata.com - Rachel Vennya melontarkan gurauan saat menyamakan mantan suaminya, Niko Al Hakim, dengan buaya. Hal itu berawal dari unggahan terbaru Okin, sapaan akrab Niko di instagram pribadi.
Mantan suami Rachel Vennya itu mengunggah foto dengan buaya kecil di atas kepalanya. Selfie bersama peliharaan barunya, Niko Al Hakim tampak bahagia.
“Reptil pertamaku, smooth fronted dwarf caiman (paleosochus trigonatus),” tulis Niko Al Hakim dikutip dari instagramnya, Senin (22/3/2021).
Baca Juga:
Niko Al Hakim Pelihara Buaya, Komentar Rachel Vennya Heboh Digunjing
Foto selfie Okin itu langsung menuai komentar dari mantan istrinya, Rachel Vennya. Rachel Vennya menyoroti kemiripan Okin dengan buaya. “11 12 lahh,” komentar Rachel Vennya.
Seolah tak jauh berbeda Rachel Vennya mengatai mantan suaminya. Diketahui, buaya darat adalah sebutan untuk lelaki yang kerap mempermainkan pasangannya.
Komentar Rachel itu langsung direspon oleh Okin. Alih alih marah, ia justru tertawa dan balik mengatai mantan istrinya. “Bwangke,” jawab Niko Al Hakim seraya menyantumkan emoji tertawa.
Baca Juga:
Ditanya Soal Status Janda, Rachel Vennya: Bukan Hal yang Memalukan!
Sebelum Okin mengunggah pose bersama buaya, Rachel Vennya juga pernah mengunggah curhatan soal buaya darat di instagram. Saat mengunggah foto sedang bermain dengan hiu di Aquarium, tiba-tiba selebgram yang melepas hijabnya itu curhat tentang cowok buaya.
"Bagi sebagian orang ini hal yg sepele aja tapi bagi aku lumayan ngeri karena ikannya banyak dan ada binatang yg paling aku takutin sedunia yaitu hiu. Tp aku juga takut seh sama buaya. Apa lagi mulut buaya hehehe apasi gjls,” curhat Rachel Vennya melalui Instagramnya beberapa waktu lalu.
Diketahui, Rachel Vennya dan Niko Al Hakim resmi bercerai pada 16 Februari 2021. Hal itu diumumkan Rachel di instagram.
Baca Juga:
Gara-gara Ini Rachel Vennya Diduga Punya Cowok Baru, Mirip Mantan Suami?
Rachel Vennya mendaftarkan gugatan cerai ke Niko Al Hakim alias Okin pada 20 Januari 2021 lalu. Selama persidangan, Rachel Vennya dan sang suami tak pernah bertemu muka dan mengaku sudah sepakat cerai baik-baik lewat verstek. Isu orang ketiga pun sempat mencuat, namun keduanya memilih bungkam.
Berita Terkait
-
Berakting Perdana di Film Horor 'Hutang Nyawa', Rachel Vennya Punya Pengalaman Khusus
-
Rachel Vennya Insecure Punya Dada Besar sampai Operasi, Auto Disindir Netizen: tapi Dipamerin
-
Nyesek! Rachel Vennya Ungkap Dampak tak Punya Ayah Sejak Kecil: Gak Akan Nikah Muda
-
Rachel Vennya Jauh-jauh ke Jepang Beli Tas Sekolah Xabiru yang Mau Masuk SD, Harganya?
-
Fuji dan Rachel Vennya Pamer OOTD: Outfitnya Cupang dan Ubur-ubur
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya