Roger Danuarta dan Cut Meyriska (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Cut Meyriska dan Roger Danuarta menikah di tahun 2019 silam. Proses pendekatan pasangan yang kini sudah dikaruniai seorang putra itu tergolong cepat.

Lewat channel The Sungkars Family, Riska dan Roger menceritakan perjalanan cinta mereka. Ternyata mereka sempat tak direstui oleh orangtua Riska.

Cut Meyriska pernah tak direstui menikah dengan Roger Danuarta (Youtube.com)

Saat menggelar lamaran, orang tua Riska belum juga memberi restu. Bahkan wanita 27 tahun itu merasa was-was dan sedih saat lamaran digelar.

Baca Juga:
Roger Danuarta ternyata Mualaf Dua Kali, Cut Meyriska Beberkan Kronologinya

“Jadi pas lamaran itu kita ya 50-50 lah, mohon maaf ini pertama kali aku bilang. Coba lihat ya video-video ataupun foto-foto lamaran enggak ada yang layak untuk di-posting. Muka kita kayak mikir, ada yang muka sedih,” ujar Riska.

Riska mengaku penyebab tak direstui oleh orang tuanya itu karena kesalahannya. Ia tak pernah mendekatkan Roger kepada keluarganya.

Cut Meyriska pernah tak direstui menikah dengan Roger Danuarta (Youtube.com)

“Kesalahan aku adalah enggak pernah ceritain Roger di rumah, Maksudnya, mungkin itu yang diharapkan orangtua ya. Karena waktu itu kita masih muda jadi enggak ada kepikiran apa…," lanjutnya.

Baca Juga:
Cut Meyriska Dilabrak 2 Cewek, Suami Ussy: Pria Beristri Lebih Menggoda

"Nanti kalau misalkan ngomongin Roger, entar dikira udah cinta mati banget lah, apa lah, ngebela banget lah. Jadi kita enggak ngomong, dan aku cuma pernah sekali nyeletuk ke mama kayak ‘cari tau aja sendiri’" ungkap Riska.

Cut Meyriska pernah tak direstui menikah dengan Roger Danuarta (Youtube.com)

Tapi karena kekuatan cinta mereka, akhirnya orang tua Riska luluh. Ditambah Roger menjadi mualaf dan mau belajar agama.

“Perjuangan yang berat banget ya pasti meyakinkan seseorang kan enggak akan mudah seperti membalikkan telapak tangan… makanya kemarin ini kita konsisten aja. Kita yakin kalau kita kenalananya baik-baik, dan kita juga yakin niat kita akhirnya akan baik yaitu nikah. Alangkah lebih baiknya kalau jalan dari awal menuju akhir dengan cara yang baik juga," kata Roger.

Baca Juga:
Dicium Mesra Roger Danuarta, Cut Meyriska Bikin Ngiri: Masya Allah Gumush

Load More