Shandy Aulia bersama anaknya, Claire Herbowo. (Instagram/@shandyaulia)

Matamata.com - Shandy Aulia kerap dikritik netizen saat mengasuh anaknya. Terlebih saat ia mengajari putrinya yang masih baru berusia 1 tahun untuk berenang.

Meski begitu, wanita 33 tahun itu berusaha memberi pengertian kepada netizen bahwa aman mengajak sang putri berenang. Terbukti di usianya yang masih sangat kecil, Claire tak takut mendekati kolam renang.

Shandy Aulia dan Claire (Instagram.com)

Seperti yang terlihat dalam video yang baru dibagikan oleh Shandy. Claire tampak berani bermain di kolam renang. Meski didampingi oleh sang ibu, tapi Claire lebih memilih bermain air sendiri.

Baca Juga:
Videoin Anak Jalan di Jembatan Sendirian, Shandy Aulia Ramai Dikomentari

"Banyak permintaan untuk saya sharing mengenai Claire’s Swim Journey dan inilah sedikit cerita mengenai Claire’s Swim Journey. Hari ini setelah melewati proses belajar tentunya," tulis Shandy.

Shandy bangga kini anaknya percaya diri untuk bermain air di kolam renang. Berkat diajari renang sejak dini, bocah yang lahir di tahun 2020 lalu itu tak takut bermain air.

Shandy Aulia dan Claire (Instagram.com)

"Claire sudah lebih menguasai dengan lebih percaya diri untuk turun dan naik ke tepi kolam renang sendiri tanpa bantuan lagi. Ini hal yang penting dalam mengajarkan berenang pada anak, untuk apa ?" lanjutnya.

Baca Juga:
Anak Shandy Aulia Jago Renang, Malah Picu Reaksi Sedih Netizen

"Untuk membangun awareness anak pada saat berenang bagaimana belajar naik dan turun ke tepi kolam renang untuk keamanan saat anak berenang nantinya. Walau sempat sedikit terpeleset Claire bisa menguasai dan tetap tenang ," imbuh Shandy.

Ia juga memberikan saran kepada ibu-ibu lain agar percaya saat anaknya belajar berenang. "Tentunya sebagai seorang ibu yang juga melatih Claire berenang harus tetap tenang dan harus memberikan kesempatan pada claire untuk percaya kalau Claire mampu menyelsaikan dengan usaha dan caranya sendiri," kata Shandy.

Shandy Aulia dan Claire (Instagram.com)

"Claire saat ini berenang sudah next level, tentunya harus lewat proses belajar lebih lagi... Yaitu untuk berenang menyelam sendiri dalam beberapa detik tanpa lagi di bantu dengan pegangan.Tentunya ini proses belajar yang bertahap. Tidak instan," tutup Shandy.

Baca Juga:
Shandy Aulia Dituduh Minder Kenalkan Claire dengan Anak Artis Lain

Pujian langsung membanjiri kolom komentar. "Anak hebat  mommynya juga keren bikin Claire bs tumbuh jd anak yg percaya diri," tulis Artika Sari Devi.

"Salud sma mom shandy, claire jatuh gk panik, n ttp calm,,makanya claire bs tenang, klo gue mgkn dah teriak n kaget," sahut lainnya.

Load More