Tinwarotul Fatonah Yuliani | MataMata.com
Ariel Tatum. (Instagram/arieltatum)

Matamata.com - Syuting di beberapa pulau, Ariel Tatum mengaku sempat bermasalah dengan perjalanan di perahu karena alami mabuk laut. 

"Lumayan sulit ya di sana karena aku mabuk laut parah banget," ungkap Ariel Tatum dalam jumpa pers virtual, Minggu (14/11/2021).

Ariel Tatum. (Instagram/@arieltatum/Twitter)

Diakuinya, ini bukan pertama kalinya penyanyi sekaligus aktor itu menginjakkan tanah Papua. Namun, baru kali pertama ia melakukan perjalanan laut sesering saat syuting di sana.

Baca Juga:
Ariel Tatum Kenang Masa Kecil: Suka Manjat Pohon, Menghilang, Kepala Bocor

"Aku pernah ke Papua tapi nggak yang gini (sering perjalanan laut) di sana memang luar biasa indah ya pulau-pulaunya," terang Ariel Tatum.

Perempuan berusia 25 tahun ini pun mengaku saking seringnya naik kapal, ia kini sudah terbiasa. Sebulan di Papua, membuatnya sembuh dari mabuk laut.

Potret Ariel Tatum. (Instagram/arieltatum)

"Sekarang perjalanan laut udah biasa. Sekarang aku udah nggak mabuk laut haha ," tuturnya seraya tertawa.

Baca Juga:
Ariel Tatum Curhat Soal Nyinyiran Netizen, Desta Nyeletuk Bikin Ngakak

Selain terlibat peran dalam film, salah satu OST film Sepeda Presiden yang berjudul 'Risau' dinyanyikan oleh Ariel Tatum. Diakui Ariel, hal itu menjadi pengalaman menyenangkan baginya bisa bernyanyi sekaligus berakting bersama anak-anak papua di film Sepeda Presiden.

Potret Ariel Tatum. (Instagram/arieltatum)

"Alhamdulillah diberi kelancaran selama syuting dan seru banget ya syuting sama anak-anak Papua," beber Ariel Tatum.

Film Sepeda Presiden dibintangi Ariel Tatum, Sita Nursanti, Ian William, Joanita Idol dan Papua Kids, 3 anak Papua berbakat; Arnold Asmuruf, Franken Ramandei, dan Elias Pandawa. Rencananya, film Sepeda Presiden akan rilis di bioskop akhir tahun ini.

Baca Juga:
Ariel Tatum Temani Cowok Berondong Beli Rumah, Pacar Baru?

Load More