Matamata.com - Umay Shahab telah wira-wiri di layar kaca sejak kecil. Dunia akting telah menjadi bagian hidup cowok kelahiran 16 Februari 2001 ini selama belasan tahun.
Umay Shahab mulai membintangi sinetron di usia 5 tahun. Umay juga sempat menjadi penyanyi dengan merilis album hingga meraih predikat Artis Solo Pria Anak Terbaik dan Album Anak Terbaik pada AMI Award ke-14.
Setelah belasan tahun berakting, Umay Shahab memberanikan diri menyutradarai film "Kukira Kau Rumah" yang diproduseri oleh Prilly Latuconsina. Film "Kukira Kau Rumah" telah tayang di bioskop sejak 3 Februari 2022.
Baca Juga:
Umay Shahab Ketagihan Jadi Sutradara Usai Garap Film "Kukira Kau Rumah"
Meski dikenal sebagai aktor, Umay Shahab enggan menjadi pemain filmnya sendiri karena ingin fokus sebagai sutradara. Umay sendiri belum pasti ingin meninggalkan profesinya sebagai aktor atau akan merangkap sebagai sutradara ke depannya.
Kecintaan Umay Shahab terhadap dunia akting menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta Tanah Air. Kali ini, redaktur MataMata.com akan menyuguhkan potret transformasi Umay Shahab sejak kecil hingga dewasa, yuk langsung saja disimak!
1. Umay Shahab merupakan putra dari Said Hanafi Shahab dan Yahni Dahmayanti. Ia memiliki seorang adik bernama Raffi Shahab. Umay merupakan keturunan Arab dari ayah dan Betawi dari ibunya.
Baca Juga:
Nenek Kritis Positif Covid-19, Umay Shahab Minta Doa
2. Umay Shahab rupanya berasal dari keluarga Alawiyyin, orang Arab Hadhrami dengan marga Aal Shihb-Uddn dari sang ayah. Potret Umay sejak kecil dibilang mirip bule meski kenyataannya Umay berdarah Arab.
3. Pemilik nama Muhammad Arfiza Shahab tersebut cukup sering membagikan potret bareng sang ayah. Said Hanafi Shahab yang bekerja sebagai karyawan swasta merupakan pendukung Umay berkarier di dunia hiburan sejak kecil hingga sukses seperti sekarang. Siapa yang familiar dengan paras Umay kecil yang satu ini?
4. Umay Shahab pertama kali bermain sinetron pada 2006. Umay kala itu berperan sebagai Pandu dalam sinetron "Wulan" dengan Dhini Aminarti, Giovanni Yosafat Tobing, dan Alice Norin sebagai pemeran utamanya. Tampak Umay kecil dipangku oleh almarhum Hengky Solaiman.
Baca Juga:
Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian Taaruf, Komentar Umay Shahab Diserbu
5. Sutradara sinetron "Wulan", Noto Bagaskoro, rupanya merupakan guru Umay Shahab yang membuatnya ingin terus menyelami dunia akting. Bahkan film "Kukira Kau Rumah" juga dipersembahkan untuk almarhum Noto yang tanggal lahirnya tetap diingat Umay hingga sekarang.
6. Umay Shahab juga pernah berkarier sebagai penyanyi. Pada 2010, Umay merilis album berjudul "Umay" yang berhasil mendapat penghargaan dari AMI 2011. Umay kembali merilis album "Pesta Sekolah" setahun berikutnya. Namun karier penyanyi Umay tidak dilanjutkan.
7. Umay Shahab lantas fokus berkarier di industri perfilman Indonesia. Debut film Umay pada 2009 melalui film "The Tarix Jabrix 2" sebagai Batjox. Pada 2020, peran sebagai Wisnu di film "Sejuta Sayang Untuknya" membuat Umay dinominasikan di Festival Film Tempo, Piala Maya, dan Indonesia Movie Actors Award.
Baca Juga:
Umay Shahab Posting Foto Jeleknya, Prilly Latuconsina: Astagfirullah!
8. Umay Shahab tampak serius di sebelah Monty Tiwa yang juga menjadi gurunya dalam profesi sutradara. Umay begitu berterima kasih karena Monty Tiwa mengajarinya dengan 'galak' sekaligus kepercayaan yang membuatnya berani mengambil langkah untuk mengarahkan film layar lebar.
9. Apresiasi juga diberikan Umay Shahab kepada orangtua yang selalu mendukung kariernya sejak kecil. Umay mengenang perjuangan orangtua saat mengantarnya casting maupun syuting hingga berada di titik sebagai sutradara seperti sekarang. Ayah dan ibu Umay terlihat masih sangat muda ya?
Itulah transformasi Umay dari artis cilik hingga debut sebagai sutradara film. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
Series Umay Shahab Kena Imbas Usai Tweet Makan Gratis, Prilly Latuconsina Kasih Reaksi
-
Sindir Makan Siang Gratis, Umay Shahab: Datang Aja ke Lokasi Syuting, Bilang Asistennya Artis
-
Bikin Konten Sarkas Makan Gratis Hingga Banjir Hujatan, Umay Akhirnya Minta Maaf
-
Tanggapi Cuitan Umay Shahab Tentang Makan Siang Gratis, Refal Hady Ikut Disindir Warganet
-
Diduga Sindir Program Makan Gratis Prabowo, Umay Shahab Dirujak Netizen: Ganteng-ganteng Tolol!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas