Yohanes Endra | MataMata.com
Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo (Instagram/zaskiadyamecca)

Matamata.com - Hanung Bramantyo menceritakan pengalamannya kala memakai jasa pawang hujan di lokasi syuting. Menurut pengakuan suami Zaskia Adya Mecca tersebut, pawang hujan itu berhasil membuat lokasi syuting 'melenyapkan' hujan.

Caranya, pawang hujan tersebut tidak boleh berhenti merokok selama proses syuting berlangsung agar hujan tidak turun di lokasi syuting.

Ilustrasi pawang hujan. (Twitter)

"Jadi inget pas shooting. ‘Cukup dengan merokok, hujan lenyap’ kata pawang. Seharian beneran ga hujan," tulis Hanung Bramantyo.

Baca Juga:
Deddy Corbuzier Dituding Nyinyirin Pawang Hujan MotoGP Mandalika: Kok Gak Ada Pawang Gempa?

Uniknya, menjelang malam hari, hujan mendadak turun deras sehingga membuat Hanung kebingungan. Setelah ditelusuri, ternyata si pawang hujan kehabisan rokok.

"Menjelang malem bress!! Pas ditanya: kok hujan ki? Ternyata doi pamit beli rokok. Keabisan," imbuhnya.

Hanung Bramantyo ungkap pengalamannya saat pakai pawang hujan. (Twitter/Hanungbramantyo)

Sederet netizen langsung heboh mengomentari pengakuan Hanung Bramantyo. Mereka pun menceritakan pengalaman masing-masing terkait pawang hujan yang pernah mereka temui.

Baca Juga:
Darius Sinathrya Soroti Aksi Pawang Hujan di MotoGP Mandalika: Tuhan Pasti Dengar!

"Pawang hujan nikahan lebih canggih, cukup doa di kamar hujan tertunda, ga seheboh ini," komentar netizen.

"Di Bali hal yang lumrah. Terutama ketika nikahan, harinya sama. Pawang hujan saling lempar hujan, alhasil tempat nikahan yang ga pake pawang acapkali dapet 'kiriman' hujan," timpal netizen lainnya.

Hanung Bramantyo (Suara.com/Muhaimin A Untung)

"Percaya ga percaya tapi pas syuting butuh banget ini mas," imbuh yang lain.

Baca Juga:
Aksi Kocak Harris Vriza saat Nonton MotoGP Mandalika, Semangati Mbak Rara Sang Pawang Hujan

"Kalau di kampung saya pawang itu pake rokok juga, dan dia puasa seharian," ujar netizen.

Load More