Armand Maulana. (siaran pers)

Matamata.com - Armand Maulana keberatan dipanggil dengan gelar keturunan bangsawan kesultanan Banten. Seperti diketahui, Armand Maulana memiliki nama Tubagus yang merupakan gelar bagi laki-laki keturunan bangsawan kesultanan Banten.

"Ada Tubagusnya. Kalau Tubagus kan Banten. Kalau cewek Ratu, kalau cowok Tubagus," kata Armand Maulana dilansir dari YouTube Vindes pada Rabu (23/3/2022). 

Armand Maulana. (YouTube/Armand Maulana)

Vokalis GIGI tersebut menilai, gelar Tubagus mirip dengan gelar Raden untuk laki-laki keturunan bangsawan di suku Jawa.

Baca Juga:
Desta Syok Lihat Armand Maulana Tak Pakai Kacamata: Kayak Tuyul

"Kalau di Jawa mah Raden," sambungnya.

Mendengar hal itu, Desta Mahendra yang sudah 30 tahun kenal dengan Armand Maulana mengutarakan rasa kagetnya dengan sebuah lelucon. 

Armand Maulana (YouTube/Vindes)

"30 tahun kenal, gua baru tahu lu ada Tubagus nya. Dan akhirnya memakai nama samaran Armand Maulana," balas Desta Mahendra.

Baca Juga:
Armand Maulana Kapok Manggung di 1 Kota: Ada Penonton Bawa Samurai!

Suami Dewi Gita ini kemudian memberikan tanggapan ihwal gurauan Desta Mahendra.

"Bukan nama samaran, nama gua itu. Gimana sih," ujar Armand Maulana. 

Armand Maulana (YouTube/Vindes)

Kendati demikian, Armand Maulana merasa tidak enak dipanggil dengan nama Tubagus ketika sedang konser.

Baca Juga:
10 Potret Mesra Armand Maulana dan Dewi Gita, Rayakan Hari Pernikahan Ke-28

"Cuman kan gak enak dipanggil vokalis Gigi 'Tubagus Armand Maulana'," pungkasnya.

Load More