Ade Wismoyo | MataMata.com
Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@theswoonnetflix)

Matamata.com - Buat yang sudah penasaran dengan kelanjutan cerita serial Netflix berjudul Money Heist: Korea - Joint Economic Area, bersiaplah! Bagian kedua akan segera tayang, makanya fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 wajib kamu simak!

Yup, Netflix sudah mengumumkan kalau Bagian kedua dari serial Money Heist: Korea - Joint Economic Area akhirnya akan segera dirilis pada 9 Desember 2022 mendatang. Sebagai informasi, drama ini merupakan remake Korea dari serial Spanyol berjudul Money Heist yang populer itu.

Money Heist: Korea - Joint Economic Area menyoroti kisah pasukan perampok anonim yang melakukan perampokan besar-besaran di Unified Korean Mint. Diketahui Part 1 dari serial hits ini tayang sebanyak 6 episode pada 24 Juni 2022 lalu. 

Baca Juga:
Viral Isu Sunan Kalijaga Terinfeksi HIV gegara Denise Chariesta, Tengok Faktanya

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@netflixkr)

Apakah kamu termasuk yang penasaran dan sudah nggak sabar menantikan kelanjutannya? Yuk kita simak bareng beberapa fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 di bawah ini seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya. Siap-siap kenalan dengan karakter barunya!

1. Tentang Money Heist: Korea - Joint Economic Area

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@netflixkr)

Sebagai informasi, Money Heist yang juga dikenal sebagai The House of Paper atau La casa de papel adalah drama kriminal Spanyol. Serial ini berkisah tentang orang-orang yang melakukan pencurian dan dipimpin oleh dalang kriminal bernama The Professor. 

Baca Juga:
9 Potret Hong Kyung di Weak Hero Class 1, Jadi Teman Sekelas Park Ji Hoon dan Choi Hyun Wook

Remake Money Heist: Korea - Joint Economic Area berlangsung di Unified Korean Mint dan dibintangi oleh Yoo Ji Tae sebagai The Professor.  Anggota pemeran lainnya termasuk Park Hae Soo (Berlin), Jeon Jong Seo (Tokyo), Lee Hyun Woo (Rio), Lee Won Jong (Moskow), Kim Ji Hoon (Denver), Jang Yoon Joo (Nairobi), Kim Ji Hoon (Helsinki), dan Lee Kyu Ho (Oslo).

2. Bagian Kedua Money Heist Korea yang Tak Kalah Menegangkan 

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@netflixkr)

Yoo Ji Tae sebagai dalang operasi memimpin krunya untuk merampok Unified Korean Mint. Dalam trailer yang baru dirilis untuk Bagian 2, para perampok tampak melakukan upaya terakhir untuk melarikan diri dari Mint. 

Baca Juga:
Gading Marten Mesra dengan Wanita Cantik, Pacar Baru?

Setelah mengulur waktu dan mencetak uang sebanyak yang mereka inginkan, Profesor dan tim perampoknya kini bertekad untuk menunjukkan kepada dunia siapa pencuri sebenarnya. Namun, tekad mereka nantinya akan diuji dengan begitu banyaknya bahaya dan rintangan dalam prosesnya.

3. Munculnya Lim Ji Yeon Sebagai Karakter Seoul

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@theswoonnetflix)

Poster utama Part 2 yang dirilis Netflix menunjukkan usaha perampok yang sedang beroperasi di dalam dan di luar Unified Korean Mint. Begitu juga tim respons gabungan Korea Utara dan Selatan yang berjuang menangkap mereka. 

Baca Juga:
'Mulut Lemes Banget', Pinkan Mambo Dikecam gegara Tunggu Raffi Ahmad Cerai

Profesor tampak berusaha mengatasi krisis dengan menggunakan kecerdasannya yang gigih. Bagian kedua makin seru dengan munculnya Lim Ji Yeon sebagai karakter Seoul, pemimpin tentara bayaran yang diminta Profesor untuk membantu para perampok dari luar Mint.

4. Aksi Para Perampok yang Berjuang Melarikan Diri

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@theswoonnetflix)

Money Heist Korea Bagian kedua tampak semakin menegangkan dengan adanya adegan tembak-menembak di lobi Mint yang terlihat di posternya. Berlin (Park Hae Soo), Tokyo (Jeon Jong Seo), dan para perampok lainnya yang tengah diisolasi di Mint tampak berusaha mati-matian untuk melarikan diri.

Dengan kekuatan mereka, para perampok mencoba melawan polisi yang telah membobol gedung. Apakah perampok dengan kepribadian dan kemampuan berbeda ini bisa melarikan diri dari Mint dengan aman tentu patut diantisipasi di Money Heist Korea Part 2.

5. Serangan Balik Tim Kepolisian yang Tak Kalah Sengit

Fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 (Instagram/@theswoonnetflix)

Tim respons gabungan antara Korea Utara dan Selatan nantinya sadar bahwa para perampok punya orang luar yang membantu misi mereka yaitu Seoul (Lim Ji Yeon). Pemimpin tim negosiasi krisis Badan Kepolisian Nasional Korea Selatan yaitu Seon Woo Jin (Kim Yoon Jin) pun memutar otak untuk mencapai kesepakatan dengan Profesor. 

Dia nantinya akan dibantu oleh Cha Moo Hyuk (Kim Sung Oh), kapten tim keamanan Korea Utara yang mencurigai identitas Profesor. Sampai titik darah penghabisan, mereka akan melancarkan serangan balik yang tak kalah sengit demi mengejar para perampok.

Itu dia beberapa fakta Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 di mana Lim Ji Yeon bergabung dengan Yoo Ji Tae Cs. Penasaran gimana serunya pertarungan terakhir para perampok ini? Saksikan Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 2 pada 9 Desember 2022 mendatang hanya di Netflix. Don't miss it!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More