Ade Wismoyo | MataMata.com
Profil Krisdayanti. (Instagram/krisdayantilemos)

Matamata.com - Krisdayanti Bagi-bagi THR di Hari Lebaran: Amanah dari Rakyat untuk Rakyat.

Momen lebaran rupanya tidak hanya menjadi ajang berkumpul bersama keluarga. Di hari perayaan kemenangan ini ada pula beberapa selebritis yang membagikan rezeki berupa THR kepada orang di sekitar.

Salah satunya adalah Krisdayanti yang terlihat membagikan THR kepada tetangga yang ada di sekitar rumahnya.

Baca Juga:
Krisdayanti Bagi-bagi THR saat Lebaran, Malah Kena Julid: Duit Rakyat Kembali ke Rakyat

Dalam video yang dibagikan ulang oleh akun Instagram lambegosiip, Krisdayanti nampak membagikan THR di gerbang rumahnya.

Sembari mengenakan gamis dan sempat ditemani oleh Amora, perempuan yang kerap dipanggil Mimi KD ini membagikan THR kepada warga yang sudah mengantri di depan rumahnya.

Ia terlihat akrab dengan warga yang datang, bahkan dengan seorang ibu-ibu berhijab merah muda, Krisdayanti sempat berbincang dan berpelukan sesaat.

Baca Juga:
Aurel dan Atta Halilintar Pamit Mudik ke Krisdayanti, Raul Lemos Bereaksi

Sayangnya tak terlihat berapa jumlah uang yang dibagikan oleh Krisdayanti namun nenek Ameena tersebut terlihat membagikan dua hingga tingga lembar uang kertas.

Aksi Krisdayanti berbagi THR ini disebut merupakan tradisinya dalam merayakan lebaran.

Alhasil unggahan ini pun memantik beragam komentar dari warganet. Tidak hanya memuji dan melontarkan guyonan ingin menjadi tetangga Krisdayanti, beberapa warganet juga menyinggung mengenai pekerjaannya sebagai anggota DPR.

Baca Juga:
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Pamitan Mau Mudik ke Krisdayanti, Begini Reaksi Raul Lemos

"Uang rakyat kembali ke rakyat, ini baru ibu DPR," komentar seorang warganet.

"Wajar la kan yang gaji dia rakyat!" tulis salah satu warganet.

"Rumahnya Mimi di mana ya? Otw nih keliling rumah artis yang jadi anggota DPR. Amanah dari rakyat untuk rakyat," tambah warganet lain. (Rehan Hadi)

Baca Juga:
Buka Bersama, Krisdayanti Ungkap Harapan untuk Keluarga Atta Halilintar: Saling Menguatkan

Load More