Abram Khan. (Instagram/@gaurikhan)

Matamata.com - Putra ketiga aktor bollywood Shah Rukh Khan dan Gauri Khan mendadak ramai diperbincangkan. 

Ini berawal dari beredarnya video Abram Khan tengah menjalankan ibadah salat. 

Seperti dilansir dari akun fanbase-nya, @srk.king333, Abram Khan yang mengenakan peci putih nampak lancar melantunkan bacaan surah Al-Fatihah dan surah Al- Ikhlas. 

Baca Juga:
5 Seleb Bollywood Konser Amal, Shah Rukh Khan Digombalin Wika Salim

Abram Khan yang kini berusia 6 tahun juga begitu khusyuk saat salat. Terang saja, hal ini langsung mencuri perhatian penggemarnya di media sosial. 

Tak sedikit, fans yang memuji pintarnya gerakan salat Abram Khan. 

Abram Khan. (Instagram/@srk.king333)

"Masya Allah, to him we belong to and we have to return," ujar netizen @tassarunnazrinkhan2019.

Baca Juga:
Beda Keyakinan, Shah Rukh Khan dan Istri sampai Nikah 3 Kali

"Nice," imbuh akun @yanti_anggitpatricia. 

"Mawallah mawallah Allah qosurun Amin," terang netizen @s.e.v.i.n.c1972.

Namun, hal ini juga membuat publik bertanya-tanya akankah Abram Khan mengikuti keyakinan ayahnya yang seorang muslim?

Baca Juga:
5 Potret Gemas Abram Khan, Putra Bontot Shah Rukh Khan

Menikah sejak 25 Oktober 1991, Shah Rukh Khan dan Gauri Khan diketahui menikah beda agama. Hingga kini, Gauri Khan sendiri masih pemeluk Hindu yang taat.

Load More