Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji (Soompi)

Matamata.com - Di awal tahun 2020, ada aktris dan aktor Korea ternama yang memutuskan untuk pindah dari agensinya.

Beberapa di antaranya bahkan gabung dengan agensi yang baru dibentuk loh.

Seakan buka lembaran baru di awal tahun, aktris dan aktor di bawah ini pun langsung tanda tangan kontrak dengan agensi lain.

Baca Juga:
Congratz! Parasite Jadi Film Korea Pertama yang Menang di Golden Globes

Siapa aja? Langsung simak rangkumannya oleh Matamata.com di bawah ini :

1. Song Joong Ki

Song Joong Ki from Soompi

Mantan suami Song Hye Kyo ini memutuskan untuk pindah ke agensi History D&C yang dimiliki oleh Hwang Ki Young. Pasca 7 tahun bersama, akhirnya ia memutuskan pisah dari agensi Blossom Entertainment.

Baca Juga:
5 Drama Korea Wajib Tonton di Bulan Januari, Ada Park Seo Joon lho!

2. Kim Soo Hyun

Kim Soo Hyun (Soompi)

Di tahun baru ini, Kim Soo Hyun mengumumkan gabung dengan Gold Medalist setelah 12 tahun bersama agensi KeyEast Entertainment. Agensi baru yang menggaet aktris dan aktor ternama Korea ini dicetuskan oleh Kim Mi Hye dan Lee Sa Rang.

Tak lain dan tak bukan, Kim Mi Hye adalah produser film Extreme Job. Sedangkan Lee Sa Rang yang merupakan sutradara film Real.

Baca Juga:
Kaleidoskop: 7 Aktor Korea Paling Mencuri Perhatian 2019

3. Seo Ye Ji

Seo Ye Ji. (soompi.com)

Di awal Januari 2020, Seo Ye Ji memutuskan untuk gabung dengan agensi baru Gold Medalist. Sebelumnya, ia adalah aktris di agensi King Entertainment.

4. Kim Sae Ron

Kim Sae Ron (Soompi)

Pasca tiga tahun bersama, Kim Sae Ron memutuskan untuk pisah dari YG Entertainment di akhir tahun lalu. Ia pun kemudian tanda tangan kontrak eksklusif dengan agensi yang sama dengan Seo Ye Ji, Gold Medalist di awal tahun 2020.

5. IU

Penyanyi IU (Instagram/@dlwlrma)

Penyanyi solo dan aktris cantik IU memutuskan untuk pisah dari agensi lamanya dan gabung dengan EDAM Entertainment. Bukan orang asing, agensi yang satu ini didirikan oleh manajer IU yang sudah bekerja selama 12 tahun terakhir bersamanya.

Load More