Matamata.com - Salah satu aktor Korea Selatan yang punya pesona mematikan adalah Lee Jong Suk. Popularitasnya tak surut meski dirinya tengah menjalani wajib militer atau wamil.
Buktinya, fans terus membanjiri media sosial dengan ucapan selamat di momen ulang tahun Lee Jong Suk ke-31. Yup, Lee Jong Suk ultah hari ini, Senin (14/9/2020.
Maklum, Lee Jong Suk memang dikenal sebagai salah satu aktor terbaik Korea Selatan. Mayoritas drama yang dibintanginya juga selalu mencetak hits loh. So, kamu mau kenalan lebih dekat dengan aktor While You Were Sleeping ini, berikut sederet fakta Lee Jong Suk yang perlu kalian tahu.
Baca Juga:
Ulang Tahun ke-29, Intip 6 Potret Transformasi Lee Jong Suk
1. Debut sejak 2005
Lee Jong Suk memulai debut aktingnya lewat film pendek, Sympathy pada 2005. Dia baru debut di drama maupun film layar lebar usai 5 tahun berselang.
Sayangnya waktu itu, dia hanya kebagian peran pendukung. Sebut saja di drama Secret Garden, Prosecutor Princess hingga film Ghost.
Baca Juga:
Profil Kwon Nara, Aktris yang Dirumorkan Pacaran dengan Lee Jong Suk
2. Tenar berkat School 2013
Saat membintangi drama School 2013, nama Lee Jong Suk mulai dikenal masyarakat luas. Dia memerankan sosok siswa bernama Go Nam Soon.
Dia beradu peran dengan Kim Woo Bin dalam drama populer itu. Berkat aktingnya yang mengagumkan itu, Lee Jong Suk sampai meraih penghargaan Aktor Pendatang Baru Terbaik.
3. Drama selalu cetak hits
Semenjak School 2013, Lee Jong Suk selalu mendapat peran sebagai pemeran utama. Bisa ditebak, semua drama yang dibintanginya pun mencetak hits.
I Hear Your Voice, Doctor Stranger, Pinocchio, W: Two Worlds, While You Were Sleeping, Romance is A Bonus Book dan masih banyak lagi selalu dibanjiri pujian dan meraih rating tinggi.
4. Jago Taekwondo
Tidak heran adegan aksi Lee Jong Suk disetiap dramanya selalu bikin terkesan. Lelaki ini rupanya pemegang sabuk hitam taekwondo.
Dia sudah belajar beladiri itu sejak SMA. Sudah ganteng, jago bela diri lagi. Idola banget nih!
5. Salah satu aktor termahal
Lee Jong Suk boleh dibilang sebagai salah satu aktor termahal di Korea Selatan. Dia mendapat bayaran yang fantastis tahun 2017 yakni ketika membintang drama While You Were Sleeping.
Untuk satu episode drama tersebut, Lee Jong Suk dibayar Rp 672 juta loh. Sedangkan drama itu mempunyai 16 episode. Wadidaw!
6. Pernah jadi trainee SM Entertainment
Lee Jong Suk pernah menjadi trainee di SM Entertainment sebelum populer menjadi aktor. Dia dipersiapkan debut untuk menjadi idol karena kepiawaiannya menari.
Namun Lee Jong Suk memutuskan buat keluar dari agensi Super Junior itu karena merasa lebih tertarik menjadi aktor. Sekali lagi, Happy Birthday Lee Jong Suk! [Sumarni]
Berita Terkait
-
5 Film Populer Lee Jong Suk yang Lagi Ulang Tahun ke-34, Terbaru Ada Decibel
-
Kolaborasi Lagu bareng, Suga BTS dan IU Nyaris Dijodoh-jodohkan: Kan Udah Ada Pawang
-
Naksir IU dari Dulu, Lee Jong Suk Ngaku Kejebak Friend Zone 11 Tahun: Akhirnya Sekarang Jadian
-
Pacaran dengan Lee Jong Suk, IU Disebut Penipu?
-
Aktris Korea Song Hye Kyo Digaji di Bawah Rata-rata, Nominalnya Bikin Kaget
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan