Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Potret Transformasi Do Ji Han (Instagram/@dojihan)

Matamata.com - Lahir pada tanggal 24 September 1991 silam, Do Ji Han ultah ke-30 hari ini (24/9/2021). Aktor muda yang memulai kariernya di dunia seni peran Korea Selatan sejak tahun 2009 ini cukup sering wara-wiri di layar kaca, lho.

Meskipun ada beberapa di antara kalian yang masih asing dengan namanya, kalian pasti sudah sering melihat wajah gantengnya yang kerap muncul di beberapa drama Korea populer.

Potret Transformasi Do Ji Han (Instagram/@dojihan)

Yuk kepoin drama Do Ji Han selama 12 tahun berkarier di industri hiburan Korea Selatan! Siapa tahu bisa jadi rekomendasimu.

1. The Great Merchant

Drama Do Ji Han (IMDb)

The Great Merchant yang tayang pada tahun 2010 silam merupakan drama ketiga yang dibintangi oleh Do Ji Han sejak terjun ke dunia seni peran Korea Selatan. Mengambil latar masa Dinasty Joseon, drama tersebut mengisahkan perjalanan hidup Kim Man Deok, seorang wanita asal Pulau Jeju yang pada waktu itu dikenal sebagai tempat pengasingan.

Meskipun tak mudah, Kim Man Deok berhasil mengangkat status rendahannya sebagai seorang gisaeng hingga menjadi pedagang yang sukses. Dalam drama tersebut, Do Ji Han berperan sebagai Jung Hong Soo (Han Jae Suk) muda, putra seorang petinggi kerajaan yang ditemui Kim Man Deok di pusat pelatihan.

2. Basketball

Drama Do Ji Han (IMDb)

Di tahun keempat kariernya, nama Do Ji Han mulai mencuri perhatian banyak orang. Ia pun dipercaya untuk menjadi pemeran utama dalam serial drama bertajuk “Basketball” yang tayang pada tahun 2013.

Kontributor: Wahyu Panca Handayani
Load More