Matamata.com - Idok K-Pop, Cha Eun Woo ditunjuk sebagai brand ambassador atau duta produk MS Glow. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Maharani Kemala di halaman Instagram pribadinya. Tidak hanya itu, Ivan Gunawan juga mengunggah video perkenalan artis Korea tersebut.
Dalam video yang diunggah Cha Eun Woo saat memperkenalkan dirinya sebagai BA skincare yang sedang hits di Tanah Air.
Cha Eun Woo sendiri dikenal sebagai member boy grup K-Pop ASTRO sekaligus aktor muda dan berbakat.
Baca Juga:
Sophia Latjuba Banjir Pujian Tampil Elegan Pakai Baju Transparan: Bidadari dari Kayangan!
Kenali lebih dekat sosoknya dengan menyimak profil Cha Eun Woo berikut ini!
Profil Cha Eun Woo
Cha Eun Woo lahir dengan nama Lee Dong Min pada 30 Maret 1997 di kota Gunpo, Provinsi Gyeonggi. Ia bersekolah di SMP Suri, yang dilanjutkan ke SMA Suri.
Baca Juga:
Pamer Copot Hijab, Puput Sudrajat Ibu Tiri Vanessa Angel Tuai Sorotan
Cha Eunwoo lulus dari Hanlim Multi Art School pada tahun 2016 dan saat ini kuliah di Universitas Sungkyunkwan, jurusan seni pertunjukan.
Cha Eun Woo memulai kariernya sebagai aktor sebelum debut bersama ASTRO di bawah Fantagio. Idol berusia 24 tahun tersebut juga aktif sebagai bintang iklan, presenter dan bintang variety show. Ia juga merupakan anggota Geng 97, circle pertemanan yang beranggotakan idol-idol kelahiran 1997, termasuk Jungkook BTS.
Perjalanan Karier Cha Eun Woo Bareng ASTRO
Baca Juga:
Nama Fuji Dicatut Penipuan, Modusnya 'Jual Privasi' dengan Bayaran Rp 300 Ribu
Cha Eun Woo bersama ASTRO resmi debut pada 23 Februari 2016 dengan merilis mini album Spring Up menampilkan lagu utama Hide & Seek. Lima anggota lainnya adalah MJ, Jinjin, Moon Bin, Rocky dan Yoon Sanha.
Cha Eun Woo mencetak sejumlah prestasi membanggakan selama berkarier dengan ASTRO. Grup ini secara resmi mendapatkan kemenangan acara musik pertama mereka pada 29 Januari 2019 di The Show SBS dengan single All Night.
ASTRO telah merilis banyak karya sejak debut mereka enam tahun lalu. Sementara Cha Eun Woo kini lebih fokus berakting, grup baru saja mendebutkan unit beranggotakan Jinjin dan Rocky. Belum diketahui kapan ASTRO akan comeback dengan formasi lengkap, termasuk Cha Eun Woo.
Baca Juga:
10 Potret Kylie Jenner Hamil Anak Kedua, Lahir di Tanggal Cantik
Perjalanan Karier Akting Cha Eun Woo
Cha Eun Woo memulai debutnya di dunia akting dengan peran kecil dalam film My Brilliant Life pada 2014. Kemudian pada Agustus 2015, Eun Woo bersama dengan member ASTRO lainnya berpartisipasi dalam web drama berjudul To Be Continued.
Pada tahun 2016, Cha Eun Woo membintangi web drama My Romantic Some Recipe. Setahun setelah debut bersama ASTRO, ia berperan dalam drama KBS Hit the Top bersama Cha Tae Hyun dan Yoon Shi Yoon. Eun Woo juga membintangi drama web Sweet Revenge di tahun yang sama.
Cha Eun Woo makin sibuk berakting dengan membintangi drama web Top Management yang dirilis pada 2018. Pada tahun yang sama, Ia berperan dalam drama adaptasi webtoon My ID is Gangnam Beauty sebagai Do Kyung Suk. Peran ini sukses melambungkan namanya sebagai aktor.
Kemudian pada tahun 2019, Cha Eun Woo membintangi drama sejarah Rookie Historian Goo Hae Ryung bersama Shin Se Kyung. Idol yang kerap dijuluki "wajah jenius" itu memenangkan Excellence Award dan Best Couple bersama Shin Se Kyung di MBC Drama Awards 2019.
Pada Desember 2020, Cha Eun Woo terpilih sebagai pemeran utama dalam drama adaptasi webtoon populer lain, True Beauty. Ia berperan sebagai Lee Su Ho, "pria sempurna" yang tidak memperhatikan orang lain.
Cha Eun Woo siap kembali ke layar lebar setelah debutnya pada 2014 silam melalui film berjudul Decibel. Ia juga dikonfirmasi menjadi salah satu pemeran utama drama OCN Island bersama Kim Nam Gil, Lee Da Hee dan Sung Joon. Berperan sebagai pendeta pengusir setan, drama baru Cha Eun Woo dijadwalkan tayang awal 2022.
Jadi Brand Ambassador MS Glow
Lewat unggah di Instagram pribadinya, Ivan Gunawan mengumumkan bahwa Cha Eun Woo telah ditunjuk menjadi brand ambassador produk kecantikan lokal, MS Glow. Dalam video yang dibagikan, idol ganteng tersebut berkata dalam Bahasa Korea, "Halo apa kabar? Saya Cha Eun Woo. Saya bintang iklan MS Glow."
Kabar tersebut tentu saja membuat penggemar Cha Eun Woo heboh. Namun ini bukan pertama kalinya sang idol memiliki hubungan dengan konten Indonesia. Sebelumnya ia menghadiri Indonesian Television Awards (ITA) 2018.
Demikian profil Cha Eun Woo ASTRO yang dikontrak jadi brand ambassador MS Glow. Idola siapa nih?
Berita Terkait
-
8 Potret Cha Eun Woo ASTRO di A Good Day to Be a Dog, Jadi Guru Matematika yang Ganteng
-
8 Adu Peran Pemain Drama A Good Day to Be a Dog, Ada Cha Eun Woo ASTRO dan Park Gyu Young
-
Sengketa Merek Dagang MSGLOW Vs PSGLOW Berakhir, PSTORE GLOW dan PSTORE GLOW MEN Tak Bisa Dipakai Lagi
-
Sinopsis Wonderful World, Drama Balas Dendam Baru Kim Nam Joo dan Cha Eun Woo ASTRO
-
Klinik MS Glow Diteror Kain Kafan dan Jarum hingga Karyawan Guling-guling, Juragan 99 Gelar Pengajian
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan