Nur Khotimah | MataMata.com
Sinopsis Brain Cooperation (Instagram/@jyheffect0622/Soompi/@tvn_drama/@jiwonci00)

Matamata.com - Drama Korea Behind Every Star masih tayang, tetapi aktris cantik Kwak Sun Young sudah punya drama baru. Inilah sinopsis Brain Cooperation, drama barunya dengan Jung Yong Hwa dan Cha Tae Hyun.

Brain Cooperation adalah drama terbaru KBS yang akan tayang pada hari Senin dan Selasa mulai bulan Januari 2023 mendatang. Drama investigasi komedi yang menggaet Jung Yong Hwa CNBLUE, Cha Tae Hyun, Kwak Sun Young, dan Ye Ji Won ini baru saja mengadakan pembacaan naskah dan penggemar langsung penasaran dengan ceritanya.

Sinopsis Brain Cooperation (Soompi)

Lalu seperti apa sinopsis Brain Cooperation yang pastinya seru ini? Intip ulasannya di bawah ini sekaligus karakter menarik di dramanya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya. Mari cekidot sebelum tayang tahun depan!

Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Somebody, Thriller Baru Netflix yang Dibintangi Kim Young Kwang

Sinopsis Brain Cooperation

Sinopsis Brain Cooperation (Soompi)

Brain Cooperation adalah drama investigasi komedi terbaru tentang dua pria yang bekerja sama untuk memecahkan kasus kejahatan terkait penyakit otak yang langka. Chemistry antara Jung Yong Hwa sebagai ahli saraf dan Cha Tae Hyun sebagai detektif akan menjadi sorotan di drama ini.

Selain Jung Yong Hwa dan Cha Tae Hyun, Kwak Sun Young, Ye Ji Won, Jung Dong Hwan, Woo Hyun, Kim Soo Jin, dan Im Chul Hyung juga akan bergabung di Brain Cooperation. Drama ini rencananya akan tayang pada bulan Januari tahun 2023.

Baca Juga:
Kini Keras Menyindir, Livy Renata Ternyata Dulu Pernah Bela Deddy Corbuzier

Pemain Brain Cooperation

Sinopsis Brain Cooperation (Instagram/@jyheffect0622)

Jung Yong Hwa CNBLUE akan berakting sebagai Shin Ha Ru, ahli saraf top Korea yang percaya diri. Dia merupakan generasi ketiga dari keluarga dokter yang kaya-raya.

Shin Ha Ru tidak peduli tentang apa yang orang lain pikirkan terhadapnya. Dia bertindak tanpa rasa takut sesuai keinginannya dan tak segan bersikap dingin pada orang yang tak disukainya.

Baca Juga:
7 Potret Gudang Sarwendah Isinya Komplit Persis Toserba, Sultan Memang Beda!

Sinopsis Brain Cooperation (Soompi)

Cha Tae Hyun akan memerankan detektif baik hati bernama Geum Myung Se yang memiliki otak altruistik. Meski penampilan luarnya agak macho dan garang, dia sebenarnya sangat peduli pada orang lain dan selalu membantu orang yang lemah.

Sementara itu, Kwak Sun Young akan memerankan karakter Seol So Jung, seorang Penyelidik Hipnosis Forensik yang lebih sensitif terhadap stres dibandingkan orang kebanyakan. Bahkan jantungnya bisa berdebar kencang saat dia memberikan instruksi kepada bawahannya.

Sinopsis Brain Cooperation (Instagram/@tvn_drama)

Ye Ji Won akan memerankan Kim Mo Ran, mantan istri Geum Myung Se yang punya libido tinggi. Dia bisa selingkuh dengan dua hingga tiga pria sekaligus. Dia masih berani minta berbagai bantuan dari Geum Myung Se bahkan setelah cerai.

Baca Juga:
Rino Soedarjo dapat Pelukan Manja, 10 Momen Kejutan Ultah Gisella Anastasia

Selain itu, drama ini juga dibintangi oleh Jung Dong Hwan sebagai Hwang Dong Woo. Lalu ada Woo Hyun yang memerankan kepala tim ilmu saraf Kim Gil Joong yang sensitif dan emosional

Sinopsis Brain Cooperation (Instagram/@jiwonci00)

Kim Soo Jin akan berperan sebagai Shin Ji Hyung, bibi Shin Ha Ru dan satu-satunya kerabat yang selalu mengkhawatirkannya. Im Chul Hyung akan berperan sebagai Park Chi Guk, kepala Pusat Penelitian Ilmu Otak yang jago mengamati psikologi orang.

Alasan Nonton Brain Cooperation

Sinopsis Brain Cooperation (Instagram/@jyheffect0622)

Brain Cooperation sayang banget dilewatkan karena ini disebut-sebut sebagai drama investigasi komedi sains otak pertama di Korea tentang bagaimana mengungkap kejahatan melalui kerja sama antara ahli saraf dan detektif. Ceritanya yang unik dan segar, serta para aktor dan aktrisnya yang berkualitas akan menjadi daya tarik drama ini.

Apalagi ini drama baru Jung Yong Hwa setelah memikat pemirsa di Sell Your Haunted House tahun 2021 jadi pastinya patut diantisipasi. Setelah memerankan detektif yang tulus di Police University dan Team Bulldog: Off-duty Investigation, akting terbaru Cha Tae Hyun sebagai detektif Geum Myung Se tentu sayang dilewatkan.

Sinopsis Brain Cooperation (Soompi)

Kwak Sun Young belakangan ini banyak membintangi drama keren seperti Hospital Playlist, Inspector Koo dan Behind Every Star, pemirsa pasti tak mau ketinggalan transformasi barunya di Brain Cooperation. Begitu juga dengan Ye Ji Won yang terbaru memikat pemira di Dinner Mate, Do Do Sol Sol La La Sol, dan The King of Tears, Lee Bang-Won.

Itu dia sinopsis Brain Cooperation, drama investigasi komedi baru yang dibintangi oleh Jung Yong Hwa dan Cha Tae Hyun, Kwak Sun Young, Ye Ji Won, dan lainnya. Brain Cooperation akan tayang perdana pada Januari 2023 di KBS. Tunggu informasi selanjutnya soal tanggal tayangnya ya!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More