Matamata.com - Aktris cantik Moon Chae Won yang nggak kaleng-kaleng aktingnya akan kembali ke layar kaca dalam waktu dekat. Makanya simak di bawah ini pesona Moon Chae Won di Payback, drama Korea barunya yang akan rilis pada 6 Januari 2023 nanti.
Payback yang sebelumnya bertajuk Law Money atau Beopjjeon ini adalah drama comeback Moon Chae Won setelah Flower of Evil sekitar dua tahun lalu. Drama balas dendam terbaru SBS ini juga dibintangi oleh Lee Sun Kyun, Kang You Seok, Park Hoon, dan Kim Hong Pa dalam jajaran peran penting.
Yang bikin menarik, Payback adalah karya penulis naskah Kim Won Seok yang pernah menulis drama hits Queen's Classroom dan Descendants of the Sun. Sementara itu, sutradara film The Gangster, The Cop, The Devil dan Man of Will yaitu Lee Won Tae akan menyutradarai drama ini.
Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Payback, Drakor Balas Dendam Baru Lee Sun Kyun dan Moon Chae Won
Buat yang sudah kangen dengan akting Moon Chae Won di layar kaca, langsung saja kita intip pesona Moon Chae Won di Payback. Kenalan yuk dengan karakternya sebagai wanita tangguh melansir dari Soompi, Instagram resmi SBS, dan lainnya. Siap-siap terpukau sama aktingnya!
1. Ini potret pembacaan naskah drama Payback tentang orang-orang yang mati-matian melawan kartel uang yang berkolusi dengan hukum. Lee Sun Kyun berperan sebagai Eun Yong, Kang You Seok memerankan jaksa muda Jang Tae Choon, dan Park Hoon akan berubah menjadi jaksa elite Hwang Gi Seok.
2. Moon Chae Won sendiri akan berperan sebagai Mayor Angkatan Darat Park Joon Kyung, perwira peradilan elite dan juga mantan jaksa. Transformasi baru Moon Chae Won setelah Criminal Minds (2017), Mama Fairy and the Woodcutter (2018), Flower of Evil (2020), dan lainnya tentu patut dinanti.
Baca Juga:
Sinopsis Law Money, Drama Korea Baru Moon Chae Won dengan Lee Sun Kyun dan Park Hoon
3. Park Joon Kyung tampak tangguh dan percaya diri saat bersiap untuk menghadapi ketidakadilan secara langsung. "Hukum untuk hukum, dan uang untuk uang," bunyi pernyataan yang tertulis di poster utama drama Payback dilansir dari Soompi. Dari posternya saja, drama ini sudah kelihatan seru ya?
4. Park Joon Kyung adalah wanita hebat yang berhasil lulus ujian pengacara dan lulus dari lembaga pelatihan dengan nilai terbaik. Dia berniat akan membalas dendam setelah ibunya meninggal karena kejahatan yang terjadi secara misterius dan belum terungkap jawabannya.
5. Dari auranya yang tangguh dan tatapannya yang tegas, Park Joon Kyung menampilkan kesan sebagai jaksa yang lurus dan adil. "Jika jaksa tidak melakukan tugasnya untuk menyelidiki kejahatan dan menghukum pelaku, maka orang lain yang harus melakukannya," bunyi kalimat di poster karakternya.
Baca Juga:
5 Film Moon Chae Won yang Baru Ulang Tahun ke-36, Ada War of the Arrows dan Love Forecast
6. Dari situ, Park Joon Kyung seolah mengisyaratkan tekadnya untuk mengubah dirinya menjadi monster demi bertarung melawan monster lain. Moon Chae Won tak lupa meminta pemirsa untuk menantikan sisi lain dari dirinya melalui karakter barunya Park Joon Kyung di Payback.
7. Potret Eun Yong (Lee Sun Kyun) dan Park Joon Kyung (Moon Chae Won) yang saling berhadapan di bawah payung mencuri perhatian penonton. Tatapan hangat mereka untuk satu sama lain bikin penasaran tentang kisah masa lalu keduanya yang bersatu kembali setelah 10 tahun.
8. "Kedua aktor menunjukkan chemistry yang bagus dan menyelesaikan syuting dalam sekejap. Nantikan akting Lee Sun Kyun dan Moon Chae Won yang akan menampilkan chemistry paling sempurna di tahun baru," kata tim produksi drama Payback bikin kepo.
Itu dia deretan pesona Moon Chae Won di Payback, drama comeback-nya setelah Flower of Evil yang siap memukau penonton sebagai wanita tangguh. Saksikan aktingnya yang solid bareng Lee Sun Kyun, Kang You Seok, dan Park Hoon mulai 6 Januari 2023 mendatang di SBS. Catat tanggal mainnya dan buktikan sendiri betapa tangguhnya Moon Chae Won di drama ini!
Berita Terkait
-
8 Potret di Balik Layar Payback, Drama Balas Dendam Moon Chae Won yang Seru
-
8 Potret Kang You Seok di Payback, Jadi Jaksa Muda dan Tampan yang Bikin Kepincut
-
8 Potret Park Hoon di Payback, Transformasi Barunya Sebagai Jaksa Elite yang Ambisius
-
8 Potret Lee Sun Kyun di Payback, Aktor Karismatik yang Jadi Lawan Main Moon Chae Won
-
8 Adu Peran Pemain Drama Payback, Drakor Balas Dendam Baru Lee Sun Kyun dan Moon Chae Won
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan