Nur Khotimah | MataMata.com
Penyanyi IU. (Instagram/@dlwlrma)

Matamata.com - Kocak! IU Dituduh Jadi Mata-Mata Top Korea Utara Bikin Netizen Ngakak: Sangat Konyol

Beredar selebaran dengan keterangan menghebohkan soal aktris sekaligus penyanyi ternama Korea Selatan, IU. Narasi dalam selebaran tersebut menyebutkan bahwa pemilik nama asli Lee Ji Eun itu merupakan mata-mata top Korea Utara.

Melansir dari Kbizoom, postingan berjudul "IU Tabloid" itu mencuri perhatian setelah dibagikan di komunitas online. Pengunggah asli (OP) postingan tersebut menuliskan beberapa keterangan menghebohkan.

Baca Juga:
Kolaborasi Lagu bareng, Suga BTS dan IU Nyaris Dijodoh-jodohkan: Kan Udah Ada Pawang

"Dia adalah karakter utama Daejang-dong," bunyi keterangan OP mengiringi selebaran IU.

Daejang-dong sendiri merupakan skandal korupsi pengembangan lahan yang menghebohkan. Skandal ini kabarnya melibatkan nama-nama besar pejabat Korea Selatan.

Selain skandal korupsi, kata-kata absurd seperti "IU mata-mata kelas satu" dan "IU menjual Bank Woori global dan bank Korea Utara" juga dicantumkan dalam selebaran tersebut.

Baca Juga:
Keciduk Bikin Cerita Mesum soal IU, Kader Parpol Korea Ini Malah Bangga: Ada Masalah?

Dokumen itu diyakini merupakan buatan ekstrimis di Korea Selatan dan telah tersebar di tempat parkir. Sontak, selebaran soal IU ini mengundang komentar dari netizen di Negeri Ginseng.

"Ini bahkan lebih lucu karena ditulis dengan sangat serius, tapi astaga, itu tidak sopan," komentar netizen. "Ini sangat konyol," imbuh yang lain tak habis pikir. "Sayap kanan ekstrimis itu tidak hanya putus asa tapi juga tidak punya otak," tulis netizen.

"Kalau IU adalah mata-mata Korea Utara, apakah membuat tiga nada tinggi adalah kode rahasia IU untuk Korea Utara?" canda yang lain. "IU akan sangat terkejut melihat ini," celetuk lainnya.

Baca Juga:
Naksir IU dari Dulu, Lee Jong Suk Ngaku Kejebak Friend Zone 11 Tahun: Akhirnya Sekarang Jadian

Artikel Kbizoom menyebutkan bahwa ini bukan pertama kalinya ditemukan selebaran berisi cerita tidak berdasar tentang IU. Pihak IU pun mantap menempuh jalur hukum terhadap mereka yang menyebarkan klaim palsu.

Pada Desember tahun lalu, EDAM Entertainment selaku agensi IU mengumumkan telah berhasil menemukan pelaku penyebaran informasi palsu tentang artisnya. Pelaku pun mendapat hukuman yang setimpal.

"Kami telah mengidentifikasi pelaku yang secara konsisten menulis informasi palsu dan postingan fitnah tentang IU dan mengajukan gugatan. Pelaku mengakui tuntutan pidana dan didenda 3 juta won," bunyi keterangan EDAM Entertainment.

"Kami berencana untuk mengambil tindakan tegas untuk memastikan bahwa mereka yang memanfaatkan fakta bahwa Anda dapat menulis secara anonim di papan buletin komunitas online dan melakukan tindakan jahat terhadap artis kami akan dikenakan hukuman hukum yang berat. Kami ingin memperjelas bahwa tidak akan ada kesepakatan atau keringanan hukuman dalam proses ini," tandas agensi IU.

Load More