Matamata.com - Aktris cantik Korea Chae Soo Bin yang hari ini ulang tahun pernah membintangi drama romantis yang bikin baper bareng Yoo Seung Ho. Makanya yuk simak sinopsis I Am Not a Robot yang menarik di bawah ini!
I Am Not a Robot merupakan drama komedi romantis yang dibintangi oleh Chae Soo Bin dan Yoo Seung Ho pada tahun 2017-2018 lalu. Selain mereka berdua, Uhm Ki Joon, Park Se Wan, Song Jae Ryong, Go Geon Han, Kang Ki Young, dan masih banyak lagi juga membintangi drama ini.
Apakah kamu sudah nonton drama ini? Kalau belum, yuk intip sinopsis I Am not a Robot beserta beberapa karakternya melansir dari Soompi dan sumber lainnya. Yuk cekidot bareng!
Baca Juga:
4 Fakta Great Problem Solver, Drama Korea Baru yang Menarik dari Lee Ji Ah dan Kang Ki Young
Sinopsis I Am Not a Robot
I Am Not a Robot adalah drama komedi romantis yang rilis pada 6 Desember 2017 sampai 25 Januari 2018 di MBC. Drama ini bercerita tentang seorang pria yang alergi terhadap manusia dan wanita yang berpura-pura menjadi robot.
I Am Not A Robot disutradarai oleh Jung Dae Yoon dari She Was Pretty, W: Two Worlds Apart, dan teranyar Reborn Rich. Sementara naskahnya ditulis oleh Kim Sun Mi yang pernah menulis drama Shine or Go Crazy. Yoo Seung Ho, Chae Soo Bin, Uhm Ki Joon, Park Se Wan, Song Jae Ryong, Go Geon Han, Kang Ki Young, dan lainnya bergabung di drama ini.
Baca Juga:
Sinopsis Live On, Drama Korea Romantis yang Menampilkan Hwang Minhyun dan Jung Da Bin
Pemain I Am Not a Robot
Yoo Seung Ho berperan sebagai Kim Min Kyu, pria yang punya segalanya termasuk dalam hal penampilan dan uang. Dia adalah pria cerdas dan merupakan pemegang saham terbesar dari sebuah perusahaan keuangan. Namun, Kim Min Kyu terbiasa menyendiri karena dia alergi terhadap orang.
Chae Soo Bin memainkan peran ganda sebagai pengusaha muda Jo Ji Ah dan robot humanoid Ah Ji 3. Jo Ji Ah yang membutuhkan uang menerima tawaran dari mantan pacarnya yaitu Hong Baek Gyun (Uhm Ki Joon) untuk pura-pura menjadi robot.
Baca Juga:
Sinopsis Drama Korea Confession dari Sutradara Celebrity, Junho 2PM Berperan Sebagai Pengacara
Uhm Ki Joon menjadi Hong Baek Gyun, mantan pacar Jo Ji Ah yang merupakan pengembang robot android yang terkenal di dunia. Dia menciptakan android Ah Ji 3 yang tampilan fisiknya sama seperti mantannya itu.
Park Se Wan menjadi seorang peneliti terkenal bernama Pi, sementara rekannya yang bernama Hok Tal diperankan oleh aktor Song Jae Ryong. Hok Tal adalah peneliti berbakat yang bertanggung jawab atas mesin dan perangkat keras.
Go Geon Han memerankan Ssan Ip, peneliti termuda di tim Hong Baek Gyun yang fokus penelitiannya adalah perangkat lunak, khususnya sensor. Tak ketinggalan ada Kang Ki Young sebagai Hwang Yoo Chul, teman masa kecil Kim Min Kyu yang jadi saingannya dalam hal bisnis dan cinta.
Hwang Seung Eon jadi Ye Ri El, teman masa kecil dan cinta pertama Kim Min Kyu yang juga disukai Hwang Yoo Chul. Son Byung Ho memerankan ayah Hwang Yoo Chul yaitu yaitu Hwang Do Won, dan masih banyak lagi pemain lainnya.
Alasan Nonton I Am Not a Robot
I Am Not a Robot layak disaksikan kalau kamu penggemar drama komedi romantis dengan cerita yang unik. Apalagi drama ini mencoba untuk menunjukkan proses bagaimana pria yang alergi terhadap manusia belajar untuk mengenal cinta.
Yoo Seung Ho adalah aktor muda berbakat yang laris manis di dunia hiburan, terbukti dia punya drama baru yang patut dinanti tahun ini yaitu The Deal. Chae Soo Bin juga solid aktingnya dan drama terbarunya yang tayang tahun lalu yaitu Rookie Cops dan The Fabulous.
Setelah Little Women tahun lalu, Uhm Ki Joon akan kembali ke layar kaca lewat 7 Escape tahun ini. Park Se Wan baru-baru ini muncul di One Day Off, Kang Ki Young siap membintangi The Uncanny Counter 2, dan masih banyak lagi pemain keren lainnya.
Itu dia sinopsis I Am Not a Robot, drama komedi romantis yang dibintangi oleh Yoo Seung Ho dan Chae Soo Bin pada tahun 2017-2018 lalu. Apakah kamu sudah nonton dramanya? Kamu bisa menyaksikan drama ini di Viu dan selamat menonton!
Berita Terkait
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
-
Byeon Woo Seok Pacaran dengan Model Jeon Ji Su, Ini Kata Agensi
-
Beby Tsabina Pose Pakai Hanbok Banjir Pujian: Kayak di Drama Korea!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan