Nia Ramadhani. (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Dunia entertainment ini layaknya panggung sandiwara. Ya, karena tak semua yang terlihat menunjukkan identitas aslinya.

Kadang yang terlihat di layar kaca berbeda dengan kehidupan asli para pelaku dunia hiburan. Makanya, bekerja di dunia entertainment butuh sikap profesional.

Mulai dari karakter yang dibentuk, hingga nama yang telah diubah. Misalnya Boby Tince, ketika berada di dunia entertainment, ia mengubah dirinya menjadi ladyboy. Tapi ketika di luar pekerjaannya, ia tetap seorang pria, suami dan ayah.

Baca Juga:
Ditanya soal Kesibukan, Melody eks JKT48 Keceplosan Bilang Nikah

Begitu pula dengan nama, banyak selebriti Tanah Air yang mengubah namanya demi kepentingan pekerjaan atau hal lainnya. Mengubah secara permanen atau juga hanya digunakan sebagai nama panggung saja.

Berikut Matamata.com berikan daftar artis Indonesia yang mengubah namanya demi pekerjaan atau hal lainnya.

1. Dari Robertino, pria 35 tahun ini mengubah namanya menjadi Abimana Aryasatya. Hal itu ia lakukan karena merasa tak nyaman dengan nama pemberian ayahnya, sebab ia sendiri tak pernah bertemu dengan ayahnya.

Baca Juga:
Yuk Kenalin 5 Istri Hebat Para Superstar Bollywood

Abimana Aryasatya. Suara.com/Ismail)

2. Setelah mendalami ilmu agama, Teuku Wisnu telah mengganti namanya menjadi Al Fatih. Ia melakukan itu karena nama lamanya menyerupai nama dewa agama Hindu.

Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu. (Suara.com/@Yazir)

3. Sebelum bernama Annisa Trihapsari, ia memiliki nama belakang Tribanowati yang berarti Sepi. Makannya, ia ingin mengubah makna nama belakangnya.

Annisa Trihapsari. (Suara.com/Puput)

4. Wanita bernama asli Raden Terry Tantri Wulansari ini sudah pernah memakai dua nama panggung. Dari Mulan Kwok saat bergabung bersama Duo Ratu, kemudian berubah lagi menjadi Mulan Jameela. Sekarang, nama Mulan Jameela tak lagi nama panggung, ia mengubahnya menjadi nama resmi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, pada Juli lalu.

Baca Juga:
3 Seleb yang Dukung Aksi Miftahul Jannah Tolak Lepas Hijab

Mulan Jameela. (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

5. Setelah memutuskan menjadi mualaf pada 2008, Steve Emmanuel mengubah namaya menjadi Yusuf Iman.

Steve Emmanuel. (Instagram/@steve_emmanuel_halim)

6. Sophia Latjuba mengganti nama dari Latjuba menjadi Mueller sejak September 2012. Ia mengganti nama belakangnya karena berbagai alasan yang telah mengiringi perjalanan hidupnya.

Sophia Latjuba. (Suara.com/Ismail)

7. Tak banyak yang tahu jika Nia Ramadhani telah mengubah namanya. Pada tahun 2010 lalu, ia resmi mengubah namanya menjadi Ramadania Ardiansyah Bakrie di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Nia Ramadhani. (Suara.com/Ismail)

Nah, itu dia deretan artis Indoensia yang mengubah namanya karena berbagai hal.

Load More