Matamata.com - Model profesional Kimmy Jayanti dan suaminya, pesepak bola Greg Nwokolo, tengah diselimuti kebahagiaan. Kimmy baru saja mengumumkan kabar kehamilannya di Instagram pada Kamis (14/2/2019) kemarin.
Kebahagiaan Kimmy pun makin lengkap karena ternyata Greg telah menyiapkan kado spesial untuknya. Model berambut pendek ikonis itu mendapat hadiah rumah mewah dari sang suami.
Kado super mahal ini bukanlah kali pertama yang diterima Kimmy dari Greg. Sejak menikah pada 20 Mei 2018 silam, Kimmy selalu dihujani kemewahan oleh Greg, berikut 5 di antaranya:
1. Mobil Mercedes-Benz
Dua bulan setelah menikah, Kimmy mendapat kejutan dari si pemain Madura United. Kejutan itu berupa mobil sport dari produsen otomotif raksasa Jerman, Mercedes-Benz.
Wajar jika Kimmy langsung heboh dan lebih dari bahagia menerimanya. Model 27 tahun ini pun membagikan momen ketika mendapat mobil Mercedes-Benz kuning itu ke Instagram stories pada Juli 2018 lalu.
2. Mobil Range Rover
Belum genap sebulan mendapat kado mengejutkan, pada Agustus 2018 Kimmy kembali diberi hadiah super mewah oleh Greg.
Sama seperti sebelumnya, hadiah yang didapat Kimmy adalah mobil mewah, hanya saja beda pabrikan. Kala itu ia mendapat mobil Range Rover merah.
"Again? Baby, I'm not Kylie Jenner, sayang. I'm not Kylie Jenner," ujar Kimmy, bercanda soal selebritas Hollywood yang sering dibanjiri hadiah mewah dari pacarnya, Travis Scott.
Baca Juga
3. Jam tangan Rolex
Tak hanya mobil mewah, di hari yang sama, Kimmy juga memamerkan arloji bertabur berlian. Dalam foto yang diunggah, tangan Kimmy terlihat mengenakan jam tangan Rolex sambil menggenggam tangan Greg.
4. Mobil BMW
Saat menginjak usia 27 tahun, Kimmy lagi-lagi diberi hadiah mobil oleh Greg. Kali ini model kelahiran 18 Oktober itu mendapat mobil BMW 4 Series.
Mobil berwarna biru itu dibanderol sekitar Rp1 hingga Rp2,5 miliar, lo. Saat diberikan pada sang istri, Greg membubuhkan tulisan dari bunga di atasnya, "BMW Be My Wife 4ever."
5. Rumah mewah
Hadiah terbaru dari Greg untuk Kimmy tentunya rumah mewah yang ditunjukkan Kimmy saat mengumumkan kehamilannya ke publik. Sang calon ibu juga menuliskan pesan mengharukan dari suaminya saat itu.
"Kepada rekan media, penggemar, & students im so happy, so blessed & so humbled to announce about my pregnancy to all of you (saya sangat bahagia serta merasa diberkati, dan dengan kerendahan hati, saya mengumumkan kehamilan saya pada kalian semua, -red)
So 5 months ago, i surprised my husband with a great news that i am Pregnant, he was so happy, i have never seen him smile so big! and today he surprised me back with a new house and a letter said "i bought this for you, with my hard work & sweat. thank you for making me a better man & making my life complete" (Jadi 5 tahun yang lalu, saya memberi suami kejutan dengan kabar bahagia bahwa saya hamil, dia bahagia, saya belum pernah melihat dia tersenyum begitu lebar! Dan sekarang dia membalas kejutan itu dengan rumah baru dan surat berisi, "Aku membeli ini untukmu, dengan kerja keras dan keringatku. terima kasih telah membuatku menjadi pria yang lebih baik dan telah melengkapi hidupku, -red).
Im sharing this happiness to you all terimakasih sudah berbahagia untuk saya & keluarga kecil saya, semoga kita semua selalu dlm lindungan Tuhan. Selamat hari kasih sayang, selamat uncle, onty, omtie," tulis Kimmy.
Berita Terkait
-
Kimmy Jayanti Tak Pernah Cek HP Suami: Lelaki Sejati Gak Bisa Dicuri
-
Gak Pernah Kepo Isi HP Suami, Alasan Elegan Kimmy Jayanti Bikin Melaney Ricardo Terpukau: Wow!
-
Profil Garneta Haruni, Aktris yang Ngaku Punya Anak dengan Greg Nwokolo Suami Kimmy Jayanti
-
7 Adu Pesona Kimmy Jayanti Vs Garneta Haruni, Beda Gaya tapi Selera Pria Sama
-
9 Potret Ultah Kimmy Jayanti Bareng Keluarga, Sederhana tapi Berkesan
Terpopuler
-
Negara Gugat Enam Korporasi Rp4,8 Triliun Terkait Kerusakan Lingkungan di Sumatera Utara
-
Transisi Kelembagaan Kemenhaj Capai 90 Persen, Layanan Haji Dipastikan Tanpa Jeda
-
Seskab Teddy Ajak Umat Islam Jadikan Isra Mikraj Momentum Teguhkan Iman
-
KPK Dalami Dugaan Aliran Uang dari Biro Haji ke Ketua PBNU Aizzudin Abdurrahman
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya