Matamata.com - Penghargaan perfilman yang diselenggarakan oleh Divisi Humas Polri, Police Movie Festival (PMF) 2019 telah mencapai enam tahun penyelenggaraannya. Seperti tahun sebelumnya, ajang ini secara khusus memberikan penghargaan kepada sineas untuk kategori film animasi dan film pendek.
"Perjalanan cukup panjang, tidak mungkin bisa kalau nggak dibantu. Sampai tahun ke 6 perubahannya sangat signifikan dan teknik animasi pesertanya juga semakin meningkat," ujar AKP Hasby Ristama S.H, S.I.K, M.H, Ketua Pelaksana PMF 6 di Djakarta Theater, Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis malam (7/11/2019).
Pada PMF yang memasuki tahun ke-6 kali ini, film berjudul "Strong" berhasil meraih juara pertama PMF 2019 untuk kategori film animasi. Sedangkan film berjudul "Cikal" dinobatkan sebagai jawara PMF 2019 untuk kategori film pendek.
Baca Juga:
Usai Main Film Bumi Manusia, She Ine Febriyanti Kembali ke Panggung Teater
"Ada 346 peserta yang mendaftar mengikuti film pendek dan 46 peserta untuk kategori film animasi," jelas Hasby Ristama.
Mengusung tema "Together We Strong" PMF yang keenam ini juga melibatkan deretan pegiat film Tanah Air sebagai juri.
Diantaranya, Chicco Jerikho, Rio Dewanto, Prilly Latuconsina, Wahyu Aditya, dan sutradara Monty Tiwa. Para pemenang pun mendapatkan total hadiah yang istimewa.
"Kami memberikan hadiah total sebesar Rp 150 juta kepada para pemenang," tutup Hasby Ristama.
Baca Juga:
Main Film Ratu Ilmu Hitam, Ini Alasan Putri Ayudya Tak Nonton Versi Lama
Berikut daftar Peraih Penghargaan Police Movie Festival 2019:
Kategori Animasi:
Juara I, film "Strong"
Juara II, film "Unlikely Friendship"
Juara III, film "Teror"
Kategori Film Pendek:
Juara I, film "Cikal"
Juara II, film "Tersembunyi"
Juara III, film "Dibalik Tameng"
Baca Juga:
Main di Film Rumah Kentang, Christian Sugiono Ungkap Alasannya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?