Matamata.com - Festival Film Dokumenter (FFD) kembali digelar tahun ini. Progam tahunan ini sengaja didedikasikan untuk mempresentasikan film-film yang mampu menangkap isu-isu aktual di sekitar kita.
Tahun ini, FFD telah menerima total 286 pendaftar yang kemudian diseleksi hingga terpilih 26 film dokumenter.
Film-film tersebut dibagi sesuai kategorinya, yaitu kategori film dokumenter panjang Indonesia, kategori film panjang internasional, kategori film pendek, dan kategori film dokumenter pelajar.
Baca Juga:
Keren Abis, 5 Momen Dian Sastrowardoyo Isi Acara Festival Film di Amerika!
Progam pemutaran film, diskusi, dan edukasi turut dihadirkan oleh FFD sebagai ruang pengembangan dokumenter, medium ekspresi dan ekosistem pengetahuan. Ini sekaligus menjadi tempat interaksi antara penggiat film, akademisi, seniman lintas bidang, progammer, distributor, hingga pelajar sekolah.
Total ada 15 progam yang disajikan dalam FFD 2019 yakni meliputi kompetisi, perspektif, spektrum, docs docs, focus on Canada, focus on Korea, layar lebar, layar kekerasan, lanskap, etnografi indrawi, the feeling of reality (VR), schooldoc, doctalk, public lecture, lokakarya kritik film dan le mois du documentaire.
Baca Juga:
5 Fakta Menarik Film Parasite, Pemenang Festival Film Cannes 2019
Sebuah progam acara FFD 2019 akan diselenggarakan dalam rentang tanggal 1-7 Desember 2019 yang bertempat di Taman Budaya Yogyakarta, IFI-LIP Yogyakarta dan Kedai kebun Forum. Malam penghargaan kompetisi film dokumenter sendiri akan diadakan pada tanggal 7 Desember 2019 bersamaan dengan acara penutupan festival.
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?